Bell mengatakan, IBL telah tumbuh menjadi liga yang bagus dan dirinya sangat bersemangat untuk menjalani IBL 2025 yang dimulai pada 11 Januari.
Baca juga: Neo Pande dan Patrick wakili klub masing-masing ucapkan selamat tahun baru 2025
"Sekarang saya hanya butuh beradaptasi lebih cepat dengan tim baru dan juga skema permainan baru. Saya sudah tidak sabar menantikan musim baru digulirkan," ujar pemain berumur 26 tahun itu.
Bell merupakan pemain asing ketiga milik Satria Muda, setelah Le'Bryan Nash dan Wendell Lewis. Namun dibanding kedua pemain tersebut, dia sudah lebih dulu menginjakkan kakinya di IBL.
Baca juga: Rans Simba Bogor perkenalkan Aaron Craig Fuller
Bell sudah bermain dua musim di IBL, yakni pada 2022 dan 2023. Namun, di IBL 2024 dia sempat absen, karena mengisi daftar nama (rosters) salah satu tim NBL1 Australia.
Di negara Kanguru, dia berperan sebagai point guard dengan kontribusi rata-rata sebesar 25 point per gim (ppg). Tetapi di Satria Muda, posisi bermainnya masih belum ditentukan secara pasti oleh pelatih SMP Youbel Sondakh.