Saham Jerman hentikan kerugian

id saham Jerman,indeks DAX 40

Saham Jerman hentikan kerugian

Grafik indeks harga saham DAX Jerman digambarkan di bursa saham di Frankfurt, Jerman (2/2/2021). ANTARA/REUTERS/Staff/aa.

Frankfurt (ANTARA) - Saham-saham Jerman ditutup lebih tinggi pada perdagangan Jumat waktu setempat (24/6/2022), menghentikan kerugian selama dua hari berturut-turut, dengan indeks acuan DAX 40 di Bursa Efek Frankfurt terangkat 1,59 persen atau 205,54 poin, menjadi menetap di 13.118,13 poin.

Indeks DAX 40 jatuh 1,76 persen atau 231,69 poin menjadi 12.912,59 poin pada Kamis (23/6/2022), setelah terpangkas 1,11 persen atau 148,12 poin menjadi 13.144,28 poin pada Rabu (22/6/2022), dan menguat 0,20 persen atau 26,80 poin menjadi 13.292.40 poin pada Selasa (21/6/2022).

Dari 40 saham perusahaan besar pilihan yang menjadi komponen indeks DAX 40, sebanyak 33 saham berhasil membukukan keuntungan, sementara tujuh saham lainnya mengalami kerugian. Bursa Efek Frankfurt terhitung sejak 20 September 2021 secara resmi memperluas komponen indeks DAX 30 menjadi 40 saham atau menjadi indeks DAX 40.

Baca juga: Saham Jerman ditutup di zona merah
Baca juga: Indeks DAX 40 terpangkas 1,11 persen, saham Jerman berbalik melemah,


Saham Merck KGaA, perusahaan farmasi dan bahan kimia global yang meneliti obat-obatan di bidang onkologi dan neurodegeneratif serta penyakit autoimun dan inflamasi melonjak 5,57 persen, merupakan peraih keuntungan tertinggi (top gainer) dari saham-saham unggulan atau blue chips.