Jakarta (ANTARA) - Di hari ulang tahun yang ke-64, musisi Fariz RM berharap bisa terus berkarya hingga akhir hayat. Fariz telah menginjak usia 64 tahun pada Kamis (5/1). Di usia baru ini, dia hanya ingin bisa tetap aktif di panggung musik bersama musisi dari berbagai generasi.
"Saya akan tetap terus berkarya sampai napas terakhir yang diberikan Allah," kata Fariz ditemui saat jumpa pers konser "Indonesia Semua Jadi Satu" di Jakarta, Jumat.
Pelantun "Barcelona" ini mengatakan selalu membuka kesempatan berkolaborasi dengan berbagai musisi dari lintas generasi. Fariz juga tidak segan untuk mengaransemen ulang lagu-lagunya di tiap kesempatan agar tidak membosankan dan dapat diterima oleh generasi masa kini.
Menurut Fariz, musiknya masih memberikan inspirasi bagi musisi muda. Tak heran banyak yang mengajaknya berkolaborasi. "Banyak pemusik-pemusik milenial yang terinspirasi dengan karya-karya kami ini. Saya juga beberapa kali terlibat kerja sama dengan mereka," ujarnya.
Baca juga: Hari Ibu 2022: musisi muda Abelle rilis karya "Terima Kasihku Bunda"
Baca juga: Keren, gitar buatan Indonesia dibeli musisi dunia Jon Bodan sampai gitaris Beyonce
Menurut Fariz, musik tidak memiliki batasan usia untuk didengarkan. Selain itu, musik juga merupakan bahasa universal yang dapat menyatukan semua perbedaan.
Berita Terkait
Piala Asia U-20 menjadi fokus serius timnas Indonesia
Selasa, 28 Februari 2023 21:23
Fariz RM, Vina Panduwinata, Deddy Dhukun, Mus Mujiono akan tur di 2023
Selasa, 13 Desember 2022 8:22
Pemain sebut timnas U-20 Indonesia banyak pekerjaan rumah
Sabtu, 5 November 2022 5:49
Fariz RM, Deddy Dhukun dan Mus Mujiono gelar konser
Kamis, 7 Juli 2022 8:16
Musikus Fariz RM ajak musisi muda kolaborasi dan nostalgia bareng
Senin, 30 Mei 2022 18:42
ICW: UU KPK terbukti perlambat kerja KPK
Minggu, 12 Januari 2020 18:16
Jual 'handphone curian' hasil jebol toko, Fariz tak berkutik ditangkap di wisma
Selasa, 19 November 2019 17:05
Presiden Jember Fashion Carnaval Dynand Fariz meninggal karena gangguan pernapasan
Rabu, 17 April 2019 16:39