Mataram (ANTARA) - Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Barat, Lalu Gita Ariadi memastikan kesiapan tim kesehatan MotoGP Mandalika 2023 sudah sepenuhnya siap bertugas di ajang balap motor paling bergengsi di dunia itu.
"Tim medis RS Mandalika, yang terdiri dari para dokter dan perawat berpengalaman dengan sertifikasi khusus dalam penanganan kegawatdaruratan pada ajang MotoGP 2023 sudah sepenuhnya siap bertugas," ujarnya saat memantau kesiapan tim medis MotoGP di Sirkuit Mandalika, Kamis.
Ia mengaku puas atas kesiapan tim tenaga kesehatan (nakes) gabungan yang salah satunya dari Rumah Sakit Mandalika. Dalam kesempatan itu, Pj Gubernur NTB juga turut melihat ambulance khusus milik RS Mandalika yang akan digunakan untuk memberikan bantuan medis selama acara berlangsung.
“Ambulance-nya milik RS Mandalika bagus ya, terlebih sudah dipakai untuk seluruh even internasional yang diadakan di NTB selama ini seperti MotoGP, WSBK, dan MXGP," ujarnya.
Sementara itu Direktur RS Mandalika dr. Oxy Tjahjo Wahjuni, menyampaikan bahwa para nakes yang bertugas dipastikan siap untuk mengawal dan memberikan rasa aman kepada para pembalap dalam Pertamina Grand Prix 2023 di Sirkuit Mandalika pada tanggal 13-15 Oktober.
"Mereka ditempatkan dengan strategis di Ring 1 untuk pembalap, serta Ring 2 dan 3 untuk kru, penonton dan masyarakat sekitar RS Mandalika," ujarnya
Ia menegaskan, RS Mandalika menjadi rujukan terdekat bagi kegawatdaruratan bagi semua pihak yang terlibat, memastikan keselamatan dan pelayanan medis yang cepat dan terampil.
"Dengan dedikasi tim medis yang luar biasa, RS Mandalika siap menjaga kesehatan dan keselamatan semua yang terlibat MotoGP yang penuh antusias," katanya.
Sementara itu Direktur RSUD Provinsi NTB, dr Lalu Herman Mahaputra mengatakan jumlah tenaga kesehatan yang diterjunkan sebanyak 300 orang terdiri dari dokter dan perawat.
Berita Terkait
Pembalap Pecco puas dengan performa motornya usai libas Martin
Senin, 4 November 2024 7:35
Bagnaia menangi GP Malaysia
Minggu, 3 November 2024 17:01
Final MotoGP 2024 di Valencia ditiadakan
Jumat, 1 November 2024 20:28
Pembalap Bagnaia ingin lebih tenang hadang Martin raih juara dunia
Jumat, 1 November 2024 7:52
Pembalap Martin percaya diri kunci gelar juara dunia GP Malaysia
Jumat, 1 November 2024 7:49
Kemarin, IPM NTB naik imbas MotoGP, AMSI berikan pelatihan hingga pedagang mutiara
Kamis, 31 Oktober 2024 6:05
IPM NTB naik imbas perhelatan MotoGP
Rabu, 30 Oktober 2024 20:38
Gelaran MotoGP dongkrak kunjungan wisatawan ke KEK Mandalika Lombok
Rabu, 30 Oktober 2024 17:22