BI Tingkatkan Kualitas SDM NTB dengan Beasiswa

id BI NTB

BI Tingkatkan Kualitas SDM NTB dengan Beasiswa

Kantor Perwakilan Bank Indonesia NTB menyosialisasikan program beasiswa 2017 di kampus IAIN Mataram. (ist)

"Beasiswa tersebut dapat digunakan untuk mendukung biaya pendidikan, tunjangan studi maupun biaya hidup"
Mataram (Antara NTB) - Bank Indonesia (BI) tererus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Nusa Tenggara Barat (NTB) dengan program pemberian beasiswa bagi mahasiswa berprestasi terutama dari keluarga kurang mampu.

Kepala Kantor Perwakilan BI NTB Prijono, di Mataram, Jumat, mengatakan beasiswa diberikan setiap tahun kepada 40 mahasiswa dari Universitas Mataram dan Institute Agama Islam Negeri (IAIN) Mataram.

Masing-masing mahasiswa mendapatkan beasiswa sebesar Rp750 ribu per bulan.

"Beasiswa tersebut dapat digunakan untuk mendukung biaya pendidikan, tunjangan studi maupun biaya hidup," kata Kepala Perwakilan BI NTB Prijono, di Mataram.

Menurut dia, kualitas generasi muda dapat menjadi faktor penentu bagi kemajuan suatu daerah.

SDM terdidik, berilmu pengetahuan dan berkualitas akan menjadi aset strategis dalam pembangunan bangsa dan negara di masa depan, termasuk di NTB.

Program pembangunan, kata Prijono, tidak hanya dapat mengandalkan pembangunan infrastruktur fisik saja, namun pengembangan kualitas SDM menjadi hal yang penting agar Indeks Pembangunan Manusia (IPM) NTB dapat lebih bersaing.

"Melihat urgensi peningkatan kualitas pendidikan tersebut, BI berupaya berperan aktif dalam peningkatan kualitas masa depan SDM NTB, salah satunya dengan program beasiswa" ucapnya pula.

Ia mengatakan, selain diperuntukan bagi mahasiswa dengan indeks prestasi komulatif (IPK) minimum 3.00, penerima beasiswa BI juga harus memiliki pengalaman dalam menjalankan aktivitas sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.

Dengan kata lain, mahasiswa penerima beasiswa BI harus seimbang antara kompetensi "hard skill" maupun "soft skill" yang dimiliki.

Selain itu, kata dia, penerima beasiswa akan diprioritaskan bagi mahasiswa yang berasal dari latar belakang ekonomi kurang mampu (keluarga pra-sejahtera).

"Seluruh mahasiswa penerima beasiswa akan bergabung dalam komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI)," ujar Prijono.

Program studi yang masuk dalam kriteria penerima beasiswa BI 2017, adalah ilmu ekonomi dan studi pembangunan, manajemen/pendidikan ekonomi manajemen, akutansi/pendidikan akutansi, perbankan/keuangan syariah, ekonomi Islam/ekonomi syariah, matematika/pendidikan matematika, statistik.

Selain itu pertanian/perternakan/agribisnis/hortikultura, ilmu hukum/hukum ekonomi syariah, ilmu pemerintahan, ilmu sosial dan ilmu politik, dan komunikasi/ilmu komunikasi.

BI memberikan batas waktu pengajuan permohonan beasiswa hingga 3 Maret 2017. (*)