Kapolri tegaskan Polri terbuka terima kritik

id Hut ke-76 bhayangkara, kapolri jenderal listyo, listyo sigit prabowo, mabes polri, malam kreasi, setapak perubahan polri

Kapolri tegaskan Polri terbuka terima kritik

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara malam apresiasi kreasi "Setapak Perubahan Polri" di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, Rabu (22/6/2022). (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri)

Jakarta (ANTARA) - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menegaskan komitmen Polri sebagai institusi yang terbuka menerima kritik dan saran masyarakat untuk perbaikan organisasi Korps Bhayangkara yang lebih baik.

"Komitmen kami untuk membuka ruang, mendapatkan masukan dan kritik, mendengar aspirasi masyarakat. Supaya kami memiliki masukan untuk memperbaiki dan mengevaluasi institusi Polri. Kami yakin tidak bisa memperbaiki dan berbenah tanpa masukan dari masyarakat," kata Sigit dalam acara malam apresiasi kreasi "Setapak Perubahan Polri" di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, Rabu malam.

Menurut jenderal bintang empat itu, masukan, kritik dan saran dari masyarakat sangat bermanfaat untuk dijadikan bahan evaluasi demi mewujudkan Polri yang semakin dicintai dan diharapkan oleh seluruh masyarakat.

Baca juga: ICW minta Kapolri berhentikan sementara AKBP Raden Brotoseno

Adanya kritik dan saran hingga pujian dari masyarakat, kata Sigit, akan diserap dan dijadikan energi positif untuk institusi Korps Bhayangkara terus melakukan pembenahan serta perubahan agar menjadi lebih baik. Sehingga, semangat Polri Presisi dapat terwujud dengan sempurna.