DPRD NTB mengapresiasi pelayanan haji 2023

id Haji NTB ,Haji di NTB 2023,DPRD NTB,NTB

DPRD NTB mengapresiasi pelayanan haji 2023

Ketua Komisi V Bidang Kesejahteraan dan Pemberdayaan Perempuan DPRD NTB, Lalu Hadrian Irfani. (ANTARA/Nur Imansyah).

Mataram (ANTARA) - Komisi V DPRD Nusa Tenggara Barat mengapresiasi persiapan dan pelayanan jamaah haji 2023 di wilayah itu yang dinilai jauh lebih baik dan meningkat dari tahun sebelumnya.

"Komisi V mengapresiasi persiapan pelaksanaan haji tahun ini. Mulai dari segala tahapan dan persiapan sudah berjalan baik," kata Ketua Komisi V Bidang Kesejahteraan dan Pemberdayaan Perempuan DPRD NTB, Lalu Hadrian Irfani di Mataram, Kamis.

Baca juga: Jadwal Haji 2023 jemaah NTB: dari Keberangkatan hingga Kembali ke Indonesia

Tak hanya dari sisi pelayanan dan tahapan, dirinya juga mengapresiasi kuota jamaah calon haji NTB di tahun ini juga ikut bertambah. Bahkan, menjadi yang terbanyak sepanjang sejarah untuk kuota haji asal NTB.

"Alhamdulillah kuota kita bertambah. Tentu harapan kami, pelaksanaan tahapan dan persiapan di tanah air, terus dilanjutkan dengan pelayanan yang baik selama di Tanah Suci, sehingga jamaah bisa beribadah dengan nyaman dan khusyu," ujarnya.

Anggota DPRD NTB dari daerah pemilihan (Dapil) Kabupaten Lombok Tengah ini juga berpesan kepada para jamaah haji untuk selalu menjaga kesehatan dan istirahat yang cukup serta mengurangi aktivitas yang tidak perlu, mengingat cuaca di Arab Saudi sangat panas bisa mencapai 40 derajat celcius.

"Jaga kesehatan, jangan terlalu diforsir, atur ritme dan perbanyak minum air zam zam karena di Mekkah dan Madinah, suhu udara rata rata di atas 40-an derajat celcius," kata Hadrian Irfani.

Oleh karena itu, dirinya pun mendoakan agar seluruh jamaah haji NTB tetap dalam keadaan sehat dan kembali dengan predikat haji mabrur.