Kupang (ANTARA) - Sebanyak 200 orang alumni Prakerja Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menerima bantuan beasiswa dari PT Global Edukasi Talenta Inkubator (LPK GETI Incubator), mitra program Kartu Prakerja Presiden Jokowi dalam bentuk pelatihan guna meningkatkan keterampilan dalam dunia kerja dan usaha.
Direktur Hukum, Umum dan Keuangan Program Kartu Prakerja, Sidiq Juniarso di Kupang, Minggu, mengatakan pentingnya pembelajaran berkelanjutan dan pengembangan keterampilan dalam dunia kerja yang terus berubah dengan dinamis saat ini melalui peningkatan keterampilan bekerja.
“Kami berkomitmen untuk terus mendukung peluang pembelajaran sepanjang hayat bagi semua orang Indonesia. Kegiatan temu alumni prakerja NTT merupakan langkah signifikan untuk mencapai tujuan kami dalam meningkatkan keterampilan kerja alumni Prakerja sambil mendorong kolaborasi dengan para pemimpin lokal,” kata Sidiq Juniarso di hadapan ratusan alumni prakerja di NTT.
Menurut dia, beasiswa senilai Rp250 juta kepada 200 alumni Prakerja NTT ini dalam bentuk pelatihan, termasuk uji kompetensi BNSP, inkubasi selama satu bulan dan langsung tergabung ke dalam ekosistem GeTI Long Life Learning, serta menjadi anggota Jaringan YouTuber Desa. Diharapkan beasiswa ini dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap mereka untuk dunia kerja serta usaha.
Sementara itu, Direktur Akademik, Inkubasi, dan Bisnis LPK GeTI Incubator, Divera Wicaksono mengatakan pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan bekerja tidak boleh berhenti.
Pembelajaran sepanjang hayat, menurut dia, adalah kunci pertumbuhan pribadi dan kesuksesan profesional. Melalui Program Prakerja, kata dia, untuk memberdayakan alumni Prakerja di NTT dan masyarakat setempat untuk merangkul budaya pembelajaran berkelanjutan.
Baca juga: Penajam Paser Utara salurkan bantuan biaya belajar Rp3 miliar
Baca juga: Beasiswa KIP dapat mencegah pernikahan dini
Ia mengatakan LPK GETI Incubator melalui Program Kartu Prakerja dalam empat tahun telah melatih lebih dari 400.000 siswa di bidang pemasaran digital. "Kami mengucapkan terima kasih kepada manajemen pelaksana program kartu prakerja (MPPKP) atas kesempatan luar biasa yang telah diberikan, sehingga selama hampir empat tahun suksesnya Program Kartu Prakerja, LPK GETI Incubator selalu diberikan ruang untuk turut terlibat di dalamnya," kata Divera Wicaksono.
Berita Terkait
Kemkomdigi bangun Pusat Informasi dan pulihkan jaringan di Lewotobi NTT
Senin, 18 November 2024 5:19
Wapres Gibran berpesan perhatikan kelompok rentan di pengungsian
Kamis, 14 November 2024 20:39
Telkomsel kembali perluas jaringan Telekomunikasi di perbatasan NTT
Kamis, 14 November 2024 6:30
Ketum Bhayangkari Juliati menghibur pengungsi korban erupsi Gunung Lewotobi
Kamis, 14 November 2024 5:35
Dua rute penerbangan di Bandara Lombok batal dampak letusan Gunung Lewotobi
Rabu, 13 November 2024 9:21
Srikandi-PIKK PLN salurkan bantuan korban erupsi Gunung Lewotobi
Selasa, 12 November 2024 4:38
Pengungsi erupsi Gunung Lewotobi bertambah jadi 12.200 orang
Senin, 11 November 2024 13:03
Bandara Komodo NTT ditutup dampak erupsi Gunung Lewotobi
Minggu, 10 November 2024 20:51