Mataram (ANTARA) - Pemerintah Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, melalui Satpol PP menggencarkan kegiatan patroli pengawasan aktivitas permainan layangan yang dilakukan masyarakat di kawasan ramai dan fasilitas umum.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Mataram Irwan Rahadi di Mataram, Rabu, mengatakan patroli ini dilakukan karena melihat kondisi dan situasi sekarang sedang musim permainan layangan.
"Musim layangan ini menjadi atensi kami untuk melakukan patroli karena masuk dalam Perda Ketenteraman dan Ketertiban Umum (Trantibum)," katanya.
Baca juga: Dispar Mataram menutup destinasi wisata untuk permainan layang-layang
Hal itu disampaikan Irwan setelah adanya seorang pengendara motor yang menjadi korban luka di bagian leher akibat benang layangan anak-anak yang sedang bermain di kawasan Jalan Swakarya Kekalik.
Terkait dengan itu, pihaknya saat ini intensif mengerahkan anggota untuk melakukan patroli mengawasi dan memantau aktivitas masyarakat terutama anak-anak yang bermain layangan di fasilitas umum dan tempat ramai atau mobilitas kendaraan tinggi.
"Sekarang masyarakat marak bermain layangan di tempat terbuka, perkampungan, dan jalan-jalan umum yang sangat berbahaya baik bagi pemain layangan maupun pengendara yang melintas," katanya.
Beberapa waktu lalu, anggota Satpol PP juga melakukan penertiban terhadap sejumlah anak yang bermain layangan di Taman Sangkareang.
Baca juga: Potensi jadi penyebab padam, PLN minta masyarakat bermain layangan jauh dari jaringan listrik
Sementara Taman Sangkareang ini menjadi salah satu pusat keramaian masyarakat terutama anak-anak, sehingga aktivitas permainan layangan dinilai berbahaya.
Oleh karena itu, kata dia, jika melihat kepadatan penduduk dan tingkat mobilitas di Kota Mataram, permainan layangan sudah tidak bisa dilakukan di kampung atau jalan umum.
"Jadi sebaiknya masyarakat bermain layangan di pantai atau lapangan yang minim aktivitas masyarakat," katanya.
Baca juga: DP3A: Larangan bermain layangan merupakan bagian perlindungan anak
Selain itu, Irwan juga mengimbau masyarakat terutama anak-anak yang mengejar layangan putus agar mengutamakan keselamatan. Jangan hanya melihat ke atas saja tampa melihat kendaraan melintas.
"Ini juga sangat berbahaya," katanya.
Di sisi lain, lanjutnya, para pengendara kendaraan agar menggunakan helm sebagai salah satu pelindung diri dari berbagai potensi bahaya termasuk benang layangan.
"Untuk masalah layangan ini, kami terbuka dan siap menerima laporan jika ada warga bermain layangan di pusat keramaian dan berpotensi membahayakan publik," katanya.
Berita Terkait
Menikmati tarian alun di langit Kota Mataram
Senin, 29 Juli 2024 21:10
Festival layang-layang menghiasi langit Kota Mataram
Minggu, 28 Juli 2024 17:59
Dispar Mataram menutup destinasi wisata untuk permainan layang-layang
Jumat, 14 Agustus 2020 22:35
Warga yang bermain layang-layang di Kota Mataram bakal dijatuhi sanksi
Selasa, 16 Juni 2020 21:42
Pemkot Mataram mengimbau masyarakat pesisir waspadai pasang air laut
Minggu, 17 November 2024 14:14
Mataram imbau pengunjung destinasi wisata hindari bibir pantai
Kamis, 14 November 2024 20:37
Kota Mataram raih penghargaan nasional daerah peduli penyiaran
Sabtu, 9 November 2024 15:41
Pemkot Mataram menggelar apel kesiapsiagaan bencana hidrometeorologi
Rabu, 6 November 2024 18:25