Perenang Titmus pertahankan medali emas 400m gaya bebas putri

id Olimpiade Paris 2024, Renang Olimpiade Paris,Ariarne Titmus,Katie Ledecky

Perenang Titmus pertahankan medali emas 400m gaya bebas putri

Perenang Australia Ariarne Titmus mempertahankan medali emas 400m gaya bebas putri setelah memenangkan final nomor ini dalam Olimpiade Paris 2024 di Paris La Defense Arena di Nanterre, Paris, pada 27 Juli 2024. ANTARA/AFP/JONATHAN NACKSTRAND

Jakarta (ANTARA) - Penampilan dominan Ariarne Titmus sukses mengatasi Summer McIntosh dan Katie Ledecky sehingga berhasil mempertahankan medali emas 400m gaya bebas putri, dalam final nomor ini pada Olimpiade Paris 2024, Sabtu malam waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Pemegang rekor dunia asal Australia itu terus memimpin lomba hingga finis dengann catatan waktu 3 menit 57,49 detik, disusul McIntosh yang membukukan waktu 3 menit 58,37 detik dan Ledecky si ratu renang Amerika Serikat yang finis pada 4 menit 0,86 detik. Ledecky menjadi yang tercepat dalam penyisihan, tapi dalam final, dia meredup pada 50 meter terakhir.

"Kaki saya agak lelah, tetapi saya lega," kata Titmus seperti dikutip AFP pada Minggu.

"Saya senang bisa memperoleh hasil seperti ini dan saya merasa amat terhormat menjadi bagian dari lomba ini serta bersanding bersama para legenda seperti Katie," kata dia lagi.

Titmus, yang mengalahkan Ledecky dalam Olimpiade Tokyo 2024, datang ke Prancis berbekal performa sangat bagus setelah memecahkan rekor dunia 200m gaya bebas putri dan tercepat kedua 400m gaya bebas putra dalam uji coba Australia.

Titmus juga akan berenang dalam nomor 200m dan 800m gaya bebas putri.

Baca juga: Perenang Zhanle kunci medali emas di nomor 100 m gaya bebas
Baca juga: Perenang Zhanle kunci medali emas di nomor 100 m gaya bebas


Ledecky memilih tidak mengikuti nomor 200m gaya bebas putri, karena fokus mempertahankan gelar juara Olimpiade pada nomor 800m dan 1500m.

McIntosh juga melewatkan 200m gaya bebas putri untuk memprioritaskan gaya ganti 200m dan 400m serta gaya kupu-kupu 200m.