Pertamina amankan stok elpiji subsidi di Babel

id Stok LPG subsidi,babel,Pertamina, Gas Elpiji bersubsidi

Pertamina amankan stok elpiji subsidi di Babel

Ilustrasi - Elpiji bersubsidi tabung 3 kg. ANTARA/HO-PT Pertamina (Persero)

Pangkalpinang, Babel (ANTARA) - Anggota Komisi VII DPR Bambang Patijaya mengapresiasi langkah PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel dalam mengamankan stok dan penyaluran elpiji bersubsidi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang kini mencukupi dan tepat sasaran kepada masyarakat kurang mampu.

"Saya minta masyarakat untuk tenang dan jangan panik, karena stok elpiji bersubsidi ini cukup," katanya dalam keterangannya yang diterima di Pangkalpinang, Babel, Minggu.

Ia mengatakan dalam mengantisipasi kekurangan stok elpiji bersubsidi ini, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel bersama pemerintah daerah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pengawasan ketat untuk memastikan penyaluran elpiji bersubsidi tepat sasaran.

Selain itu, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel melakukan penambahan pasokan elpiji subsidi, guna memenuhi kebutuhan energi masyarakat kurang mampu dan UMKM di daerah ini.

"Dengan adanya langkah-langkah yang diupayakan Pertamina ini, saya meminta masyarakat Bangka Belitung untuk bisa tenang," kata Bambang. Sales Area Manager Retail Babel Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel Adeka Sangtraga Hitapriya menyampaikan demi menjaga stok elpiji, Pertamina melakukan pemantauan penyaluran dan turut bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk memastikan ketersediaan pasokan serta penyaluran elpiji bersubsidi tepat sasaran.

Baca juga: Kelangkaan elpiji 3 kg di Bali diduga karena Galungan
Baca juga: Pertamina Bengkulu sidak penyaluran elpiji bersubsidi


"Masyarakat tidak perlu panik, berbagai upaya telah dilakukan Pertamina di antaranya penambahan pasokan elpiji secara fakultatif di wilayah Bangka Belitung," katanya. Menurut dia, penambahan fakultatif ini dapat memperkuat stok elpiji di pangkalan, sehingga sudah tersedia apabila masyarakat memerlukannya. "Kami berharap masyarakat ikut memantau dan melaporkan jika ada aktivitas penimbunan elpiji bersubsidi ini," katanya.