Bima (ANTARA) - Bupati Bima Ady Mahyudi mengajak semua pihak jihad bersama untuk majukan dan sejahterakan Dana Mbojo.
"Kami memiliki tanggung jawab besar dalam memajukan daerah dan menyejahterakan masyarakat. Mengabdi untuk Dana Mbojo bukan sekadar tugas, tetapi jihad bersama," katanya saat memimpin apel gabungan perdananya sebagai Bupati di Lapangan Upacara Kantor Bupati Bima, Senin.
Ady menjelaskan, visi perubahan yang digaungkan olehnya saat kampanye Pemilihan Bupati (Pilbup) Bima 2024 bukan hanya sekadar jargon kosong tanpa perencanaan yang jelas.
"Namun jargon perubahan ini diwujudkan dalam bentuk program-program nyata yang bersentuhan langsung dengan warga," tegasnya.
Baca juga: Bupati Ady ajak seluruh OPD bekerja keras wujudkan Bima Bermartabat
Selanjutnya, politisi Partai Amanat Nasional ini mengajak seluruh aparatur sipil negara (ASN) untuk menyudahi percakapan dan obrolan tentang politik.
Ady berharap, ASN agar fokus melayani masyarakat dan bekerja sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi).
"Kami memiliki tanggung jawab besar dalam memajukan daerah dan menyejahterakan masyarakat. Mengabdi untuk Dana Mbojo bukan sekadar tugas, tetapi jihad bersama," imbuhnya.
Baca juga: Bupati Bima: Sejumlah rumah yang hanyut terbawa arus banjir direlokasi
Terakhir, ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat, yang telah memberikan amanat untuk memimpin Kabupaten Bima.
"Sekali lagi saya dan Wabup menghaturkan terimakasih banyak. Juga ucapan terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya Pilkada yang damai, aman, jujur dan adil," tutupnya.
Mengakhiri arahannya, Bupati Bima menyampaikan akan melaksanakan program safari Ramadhan di 18 kecamatan. Oleh karena itu, Pimpinan OPD dan Camat agar dapat mengkoordinasikan kegiatan tersebut.
Turut dihadiri dalam apel ini, Wakil Bupati Bima H. Irfan Zubaidy, Sekretaris Daerah Adel Linggi Ardi, para Staf Ahli Bupati, Asisten Lingkup Setda, Pimpinan OPD, Kabag Lingkup Setda, para Camat, Kepala UPT dinas, Korwil Pendidikan, Pejabat Eselon III, Eselon IV, Pejabat Fungsional dan Staf OPD.
Baca juga: Wabup Bima Irfan bergabung bersama Bupati Ady Mahyudi di retreat Akmil Magelang
Baca juga: Bupati Bima pastikan rehabilitasi menyeluruh infrastruktur terdampak banjir