Mataram (ANTARA) - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memerintahkan mutasi dan rotasi jabatan terhadap 55 perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan membenarkan perihal surat telegram mutasi dan rotasi jabatan yang tertuang dalam surat bernomor ST/2360/X/KEP./2023 tersebut.

"Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty dan area," kata Ramadhan saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu.

Di antara 55 pati dan pamen Polri yang dimutasi dan dirotasi itu, di antaranya, Kapolda NTB dari Irjen Pol Djoko Poerwanto kepada Irjen Pol Umar Faroq.

Irjen Pol Djoko Poerwanto sendiri menduduki posisi baru sebagai Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng).

Berikut profil Irjen Pol Umar Faroq melalui laman wikipedia:

- Irjen Pol Drs Raden Umar Faroq SH MHum lahir pada September 1968

-Akpol 1989

-Jabatan terakhir:

Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.

Baca juga: Irjen Pol Umar Faroq jadi Kapolda NTB: Kapolri mutasi 55 perwira tinggi dan perwira menengah

 


Pewarta : Antara NTB
Editor : Riza Fahriza
Copyright © ANTARA 2024