Tak ada konvoi pelantikan Wali Kota/Wawali Mataram

id Wali Kota Mataram,pelantikan,pilkada serentak,konvoi

Tak ada konvoi pelantikan Wali Kota/Wawali Mataram

 Asisten I Setda Kota Mataram H Lalu Martawang. ANTARA/Nirkomala

Mataram (ANTARA) - Asisten I Setda Kota Mataram H Lalu Martawang menyatakan tidak ada konvoi maupun arak-arakan usai pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali (Wawali) Kota Mataram terpilih periode 2025-2030 yang dijadwalkan pada 20 Februari 2025 di Jakarta.

"Tidak ada konvoi maupun arak-arakan. Itu murni tasyakuran dan doa yang dilaksanakan sederhana sebagai salah satu langkah efisiensi anggaran," kata Lalu Martawang di Mataram, Rabu.

Ia mengatakan, setelah proses pelantikan berlangsung, DPRD Kota Mataram akan melaksanakan rapat paripurna pidato pertama Wali Kota Mataram pada Senin, 24 Februari, 2025.

Agenda tersebut dirangkaikan dengan tasyakuran sederhana yang akan dilaksanakan di area Pendopo Wali Kota Mataram yang diikuti oleh para undangan dan pemangku kepentingan terkait menuju aula pendopo.

Baca juga: Pelantikan kepala daerah 20 Februari 2025

Hal tersebut sesuai dengan petunjuk dari Wali Kota Mataram yang meminta agar semua patuh dan loyal terhadap kebijakan yang diambil pemerintah pusat.

"Kalau ada yang konvoi ke bandara untuk penjemputan usai pelantikan di Jakarta, di kami tidak ada," katanya.

Asisten I memastikan, pada proses pelantikan pada 20 Februari 2025, yang mendampingi wali kota hanya keluarga terdekat begitu juga saat kembali.

"Begitu juga saat paripurna pidato pertama semua dilaksanakan sederhana. Prinsip dasarnya sederhana dan efisien," katanya.

Baca juga: Pelantikan Wali Kota-Wakil Wali Kota Mataram terpilih ditunda

Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana sebelumnya mengatakan bangga akan dilantik langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto, karena itu siap menunggu jadwal baru pelantikan kepala daerah serentak.

Wali kota mengatakan, dirinya sudah tiga kali dilantik sebagai kepala daerah yakni dua kali dilantik menjadi Wakil Wali Kota Mataram, dan satu kali sebagai Wali Kota Mataram.

Namun begitu ada informasi pelantikan kepala daerah serentak oleh Presiden RI Prabowo Subianto, tentu hal tersebut menjadi sebuah penghargaan dan penghormatan luar biasa.

Hal itu tentu, akan menjadi sejarah dalam perjalanan karier wali kota khususnya, karena pelantikan keempat sebagai kepala daerah (Wali Kota Mataram), dilakukan langsung Presiden RI di Istana Negara Jakarta.

"Tentu ada kebanggaan luar biasa bagi saya pribadi," katanya.

Baca juga: Wali Kota Mataram bangga dilantik Presiden

Baca juga: Prabowo pilih 20 Februari untuk pelantikan kepala daerah