Terlibat narkoba, Lima anggota polisi di Dompu dipecat secara tidak terhormat

id Polres Dompu, Kapolres Dompu AKBP Zulkarnaen,Kasi Humas Polres Dompu AKP Zuharis, Enam Personel Polri Dompu Dipecat, Lima Porsenel Polres Dompu Terlib

Terlibat narkoba, Lima anggota polisi di Dompu dipecat secara tidak terhormat

Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain saat Upacara PDTH Briptu MIS yang terlibat kasus Narkoba, di Lapangan Apel Polres, Kamis (23/1/2025) pagi. (ANTARA/HO-Humas Polres Dompu)

Dompu (ANTARA) - Kepolisian resor (Polres) Kabupaten Dompu memecat enam personel secara tidak terhormat sepanjang tahun 2024 hingga Februari 2025, lima di antaranya terlibat narkoba.

"Ada enam yang dipecat di antaranya lima orang di-PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat) pada tahun 2024 dan satu orang awal 2025 ini yakni Briptu MIS yang dipecat gegara narkoba," kata Kapolres Dompu melalui Kasi Humas AKP Zuharis kepada ANTARA, Jumat.

Ia menjelaskan, kelima orang yang dipecat itu karena penyalahgunaan narkoba. Dan, satunya karena melanggar disiplin.

"Kelima orang itu Briptu AM, Briptu MY, Briptu MA, Bripka SR, Briptu MIS dan Aipda ED melanggar disiplin dengan meninggalkan tugas selama 51 hari berturut-turut tanpa izin," jelas Zuharis.

Baca juga: Buronan bandar sabu terbesar di Pulau Sumbawa ditangkap

Untuk satu orang yang awal 2025 itu, Briptu Mis dilakukan Kamis (23/1) kemarin dilaksanakan.

"Upacaranya di pimpin langsung Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain dan dihadiri jajaran Pejabat Utama (PJU), perwira, serta personel dari berbagai satuan," ujarnya.

Perwira menengah (Pama) tiga garis kuning ini menegaskan, Institusi Kepolisian berkomitmen bertindak tegas terhadap anggota yang terbukti terlibat kasus narkoba.

“Baik yang diduga sebagai bekingan, penjual maupun bandar akan ditindak tegas. Ancamannya adalah PTDH,” pintanya.

Baca juga: Darurat narkoba, Inilah lima tuntutan AMAN dan tanggapan DPRD Dompu

Pada kesempatan itu, Kapolres menekankan dan mengingatkan dengan tegas agar segenap anggota Polri di Polres Dompu tidak ada lagi yang terlibat Narkoba.

“Apabila ada yang terlibat maka sanksinya jelas. Akan ditindak dengan tegas,” pesan Kapolres dalam amanat singkatnya.

"Saya juga meminta kepada semua anggota agar meningkatkan disiplin dan menjaga marwah institusi ini," tutupnya.

Baca juga: Wabup Dompu sampaikan imbauan moral lawan narkoba
Baca juga: Ribuan warga di Dompu turun ke jalan nyatakan perang lawan narkoba
Baca juga: Narkoba merajalela, Semua pejabat di Dompu dites urin
Baca juga: Pecatan Polisi dan istrinya di Dompu jadi bandar sabu