Kesenian tradisional "Kebangru'an" dari mengundang kesurupan ke seni pertunjukan

Musik tradisional Kebangruan berasal dari Banyer nama sebuah dusun yang terletak di ujung timur pulau Lombok, tepatnya di Desa Telaga Waru, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Zaman dahulu masyarakat Benyer mengenal musik yang ada di sekitar mereka dengan sebutan Musik Telaga Murni. Sebutan itu sendiri diambil dari nama sebuah telaga yang ada di Dusun Benyer. Sumber mata air Telaga Murni oleh masyarakat setempat lebih dikenal dengan nama Pamualan Benyer.