MA Nurul Jannah NW Ampenan Buka kelas khusus tahfidz

id Tahfidz

MA Nurul Jannah NW Ampenan Buka kelas khusus tahfidz

Madrasah Aliyah Nurul Jannah Nahdlatul Wathan Ampenan membuka kelas khusus tahfidz atau menghafal Al-Qur'an untuk merespon keinginan para wali santri untuk membuka kleas khusus tahfidz tersebut. (Ramli (KIMampenan))

Mataram (ANTARA) - Madrasah Aliyah Nurul Jannah Nahdlatul Wathan Ampenan membuka kelas khusus tahfidz atau menghafal Al-Qur'an untuk merespon keinginan para wali santri untuk membuka kleas khusus tahfidz tersebut.

Kepala MA Nurul Jannah NW Ampenan,Ramli Ahmad saat dikonfirmasi,Selasa (6/8) menyatakan kelas khusus tahfidz ini diperuntukkan bagi santri yang mempunyai kemampuan dan keinginan kuat untuk menghafal Al-Qur'an.

"Kalau kelas khusus tahfidz ini hanya bagi santri yang punya kemampuan dan ke inginan kuat untuk menghafal Al-Qur'an," katanya.

Ramli juga menambahkan kelas tahfidz ini di ikuti oleh 18 santri yang sudah lulus seleksi,terdiri dari 8 santri dan 10 santriwati.

kegiatan dimulai pukul 07.30 Wita sampai 10.30 Wita. Setelah itu mereka bisa masuk kelas biasa untuk mengikuti kelas formal di kelas".ungkapnya.

Sementara itu, Ustadz Anugrah selaku pembina kelas khusus tahfidz menargetkan santri bisa hafal 1 juz dalam satu bulan.

"Dalam satu bulan santri harus bisa hafal 1 juz," tegasnya.