“Selama enam hari penyelenggaraan Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 2023/1444 Hijriah, Bandara Lombok telah melayani sebanyak 41.803 penumpang atau rata-rata hampir 7.000 penumpang per hari. Jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang berjumlah 31.691 penumpang atau rata-rata 5.300 penumpang per hari, terdapat peningkatan sebesar 32 persen,” kata General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Lombok Rahmat Adil Indrawan.
Selain pergerakan penumpang, jumlah pergerakan pesawat juga mengalami peningkatan. Sejak H-8 hingga H-3 Lebaran 2023, tercatat ada 405 pergerakan pesawat yang tiba dan berangkat dari Bandara Lombok, atau rata-rata 68 pergerakan pesawat per hari.
"Ada peningkatan sebesar 29 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, dimana ada 313 pergerakan pesawat atau rata-rata 52 pergerakan pesawat per hari," katanya.