Mataram (ANTARA) - Mobil listrik (e-mobility) mulai populer di China dengan lebih dari satu juta kendaraan plug-in hybrid dan baterai listrik terjual pada tahun lalu. Melihat peluang itu, pabrikan Jerman Volkswagen siap menawarkan 14 model baru mobil listrik tahun ini.
Volkswagen intensif untuk menawarkan 14 model mobil listrik untuk pelanggan China tahun ini. Pada 2028, lebih dari setengah dari 22 juta mobil listrik Grup VW akan dibuat di China, kata CEO Volkswagen AG, Herbert Diess, dalam Kongres Kendaraan Energi Baru Dunia (WNEVC) di Kota Boao, China, belum lama ini.
Pada kongres tersebut, Herbert Diess menekankan peran penting industri otomotif dalam memenuhi Perjanjian Iklim Paris.
"China juga bergantung pada mobilitas bebas emisi di bawah komitmennya yang jelas terhadap tujuan Paris. Dalam transformasi ini, kami memainkan peran kunci dalam menyediakan rangkaian kendaraan elektronik yang komprehensif dan memperkuat infrastruktur pengisian daya swasta," kata Diess dalam pernyataan resmi VW, dikutip Sabtu.
Dengan serapan pasar lebih dari satu juta mobil hybrid dan baterai listrik pada tahun lalu, kata Diess, telah menjadikan China sebagai pasar terbesar dunia untuk mobil listrik. Pemerintah China memberikan dukungan kuat untuk e-mobility melalui inisiatif komprehensif seperti ekspansi infrastruktur pengisian daya mobil listrik dan biaya listrik rendah.
Sebagai bagian dari upaya ofensif dalam mobilitas listrik, Grup Volkswagen berencana memproduksi sekitar 11,6 juta mobil listrik di China, dan setengah dari 22 juta mobil listrik VW akan dibuat di China pada 2028.
Usaha patungan Volkswagen dengan produsen lokal seperti FAW-Volkswagen, SAIC Volkswagen, dan JAC Volkswagen akan banyak berkontribusi pada rencana itu. Secepat mungkin, pabrik SAIC Volkswagen di Anting dan FAW-Volkswagen di Foshan akan memulai produksi mobil listrik tahun depan, dengan kapasitas produksi 600.000 mobil listrik per tahun.
Kemudian ditambah produksi dari JAC dan SEAT yang mengembangkan mobil listrik kecil sesuai platformnya. Tahun depan, sekitar 400.000 model mobil listrik dari Grup Volskwagen akan ditawarkan kepada pelanggan China.
Volkswagen akan melanjutkan peningkatan dan pengembangan di seluruh 33 fasilitas produksi Volkswagen dan mitranya di China. Pada tahun lalu saja, emisi CO2 dari pabrik VW di China berkurang 13 persen, memangkas 390.000 ton emisi CO2.
Berita Terkait
Puluhan Warga Mataram Lakukan Aksi Gunduli Kepala
Jumat, 21 Agustus 2015 15:53
Haji- 60 Persen Calon Haji Mataram Risiko Tinggi
Rabu, 19 Agustus 2015 21:37
Bupati Sumbawa Barat Evaluasi Jelang Akhir Jabatan
Selasa, 11 Agustus 2015 7:40
Legislator Kecewa Anggaran Sosial Minim Dialokasikan Pemprov NTB
Rabu, 5 Agustus 2015 23:18
Anggaran pengamanan pilkada sumbawa barat rp1,5 miliar
Jumat, 31 Juli 2015 15:01
Paket "K2" Pertama Mendaftar Ke KPU KSB
Senin, 27 Juli 2015 11:14
Paket "f1" didukung partai terbanyak dalam pilkada
Minggu, 5 Juli 2015 14:21
Ikan tuna NTB mengandung merkuri kadar rendah
Rabu, 10 Juni 2015 6:56