Jakarta (ANTARA) - Pemain West Ham Michail Antonio mengalami kecelakaan setelah mobil Lamborghini yang dia kendarai menabrak tempat sampah sebuah rumah warga setelah menyeruduk taman rumah itu, kata sejumlah sumber kepada ESPN.
Antonio bermain penuh saat West Ham menyerah 1-2 kepada Crystal Palace pada Boxing Day, beberapa jam setelah insiden di Balham di London Selatan itu.
Pemain berusia 29 tahun itu tidak mengalami luka sedikit pun dalam kecelakaan yang terjadi Rabu malam tersebut dan seorang sumber berkata kepada ESPN bahwa dia tidak menenggak alkohol.
Pernyataan dari Kepolisian Metropolitan mengatakan, "Polisi dipanggil ke Nightingale Lane, Balham, pukul 18.36 pada Rabu 25 Desember karena ada laporan sebuah mobil menabrak taman. Petugas kepolisian sudah berada di sana."
"Sebuah mobil Lamborghini ditemukan di tempat kejadian perkara.Dilaporkan bahwa mobil itu keluar dari jalan dan menabrak marka jalan dan tembok taman."
"Pengemudi tidak perlu perawatan rumah sakit. Tak ada laporan cedera. Tak ada penyelidikan polisi."
Berita Terkait
Tim Crystal Palace menang tipis atas Leeds United
Senin, 10 Oktober 2022 6:31
Sevilla mengalahkan West Ham dengan skor tipis 1-0
Jumat, 11 Maret 2022 6:27
Southampton mematahkan kutukan kandang West Ham
Senin, 27 Desember 2021 8:16
Michail Antonio bawa West Ham menundukkan Tottenham
Minggu, 24 Oktober 2021 23:35
West Ham menghantam 10 pemain Leicester 4-1
Selasa, 24 Agustus 2021 8:02
Duo bek Manchester City jadi pembeda saat tekuk West Ham
Sabtu, 27 Februari 2021 22:16
Michail Antonio memborong empat gol, West Ham kirim Norwich terdegradasi
Sabtu, 11 Juli 2020 21:02
West Ham menambah jarak aman degradasi walau cuma imbangi Newcastle
Senin, 6 Juli 2020 2:02