Mataram (ANTARA) - Gubernur Nusa Tenggara Barat, Lalu Muhamad Iqbal mengatakan kegiatan Bejango Desa yang dilaksanakan di Desa Anjani, Lombok Timur bukan hanya merawat masa lalu, tetapi juga membangun fondasi untuk desa wisata di masa depan.
"Fondasi desa wisata yang memiliki karakter kemandirian secara ekonomi. Saya sangat senang mendengar Pak Sekda bilang 101 desa yang ada di Lombok Timur sudah menjadi desa wisata," ujar gubernur melalui pernyataan-nya saat membuka kegiatan Bejango Desa di Desa Anjani, Lombok Timur, Jumat.
Ia mengatakan, desa-desa wisata di Lombok Timur memiliki kekayaan corak budaya yang luar biasa, berkat keberagaman yang dimiliki oleh masing-masing wilayah.
"Ada Tete Batu, ada Kembang Kuning. Semua termasuk desa-desa yang sudah mandiri secara ekonomi," kata Iqbal.
Gubernur juga menyampaikan ke depan, Pemerintah Provinsi NTB akan mulai memberikan perhatian lebih melalui program Desa Berdaya. Program ini terdiri atas dua kategori, yakni Desa Berdaya dan Desa Berdaya Transformatif. Keduanya memiliki pendekatan yang berbeda.
"Desa Berdaya membantu yang sudah maju maupun yang belum maju. Desa Berdaya Transformatif khusus untuk desa-desa yang masih masuk kategori kemiskinan ekstrem," ucapnya.
"Jadi pendekatannya berbeda. Dikerjakan secara keroyokan, bukan saja oleh pemerintah provinsi tapi pemerintah kabupaten/kota, oleh LSM-LSM, perusahaan-perusahaan melalui CSR, keroyokan bareng. Sampai dalam waktu maksimal 2 tahun dia sudah bertransformasi sehingga dia bisa berdiri di atas kakinya sendiri," sambung Gubernur NTB.
Program ini juga menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk menghapuskan 106 desa dengan kategori kemiskinan ekstrem di NTB pada tahun 2029, sekaligus menurunkan angka kemiskinan secara keseluruhan menjadi di bawah 10 persen.
Untuk itu, ia mengatakan tantangan paling sulit dalam membangun desa adalah mengidentifikasi siapa saja yang paling berkepentingan di dalamnya. Namun, itulah yang justru paling penting.
"Jadi mudah-mudahan dari kegiatan ini kita melihat sudah bisa menumbuhkan semangat kolaborasi. Saya lihat semua UKM, UMKM ikut hadir. Semua masyarakat, tokoh-tokoh masyarakat ikut hadir di sini. Mudah-mudahan semangat kolaborasi ini tetap terus tumbuh. Karena tidak ada satupun persoalan yang bisa diselesaikan hanya oleh satu orang," katanya.
Gubernur NTB Iqbal sebut Bejango Desa Anjani Fondasi desa wisata

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Muhamad Iqbal membuka kegiatan Bejango Desa di Desa Anjani, Lombok Timur, Jumat (18/7/2025). ANTARA/Nur Imansyah.