Peringkat 30 dunia asal Indonesia itu kalah telak dengan skor 7-21 19-21 dalam waktu 32 menit di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.
Fitriani kehilangan sejumlah poin setelah memainkan bola-bola tanggung yang dengan mudah disambar oleh Yu Fei di gim pertama.
Bola-bola smash menyilang pemain China pun tampak susah dijangkau oleh Fitriani yang harus kehilangan gim pertama dengan mudah 7-21.
Di gim kedua, Fitriani sempat unggul terlebih dahulu hingga poin ketujuh sebelum disalip oleh lawannya hingga unggul dua poin di interval gim kedua. Setelah itu, Fitriani mencoba bangkit hingga menyamakan kedudukan 14 sama.
Paruh kedua gim kedua berlangsung lebih ketat, Yu Fei, juara Australia Open 2019 itu, beberapa kali kecolongan poin lewat permainan di depan net hingga keduanya mencapai skor 19 sama.
Namun, Fitriani kehilangan dua poin terakhir karena melakukan kesalahan sendiri di depan net.
Yu Fei melaju ke babak kedua dan berpeluang bertemu dengan pemenang laga antara Sayaka Takahashi asal Jepang dan Han Yue, rekannya sesama asal China.