Gempa bumi Banten magnitudo 5,2 dirasakan hingga Kota Sukabumi

id Gempa Banten ,Gempa Bumi ,Kota Sukabumi ,BPBD Kota Sukabumi

Gempa bumi Banten magnitudo 5,2 dirasakan hingga Kota Sukabumi

Peta gempa berkekuatan magnitudo 5,2 mengguncang wilayah Banten pukul 07.35 WIB, Selasa (7/2/2023). (ANTARA/HO-BMKG)

Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,2 yang berpusat di Banten pada Selasa, (7/2) dirasakan hingga wilayah Kota Sukabumi, Jawa Barat. "Kami sudah menginstruksikan kepada personel untuk melakukan pemantauan, khawatir ada dampak kerusakan," kata Kalak BPBD Kota Sukabumi Novian Rahmat Taupik, Selasa.
 
Data BMKG, gempa yang terjadi sekitar pukul 07.35 WIB tersebut berlokasi di 7.43 LS-105.88 BT, 66 kilometer tenggara Muarabinuangeun, Kabupaten Lebak, Banten di kedalaman 10 km.
 
Baca juga: Gempa bumi magnitudo 5,2 guncang wilayah Banten
Baca juga: Gempa Bumi magnitudo 3,3 guncang Lombok Utara


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gempa Banten magnitudo 5,2 dirasakan hingga Kota Sukabumi