Paminal Polda NTB memeriksa kapolsek terkait dana pengamanan tambang AMG

id kapolsek pringgabaya,terima dana pengamanan tambang,pt amg,pemeriksaan paminal

Paminal Polda NTB memeriksa kapolsek terkait dana pengamanan tambang AMG

Kepala Bidang Humas Polda NTB Kombes Pol. Arman Asmara Syarifuddin. ANTARA/Dhimas B.P.



Dana itu untuk biaya pengamanan kegiatan tambang PT AMG yang disebut sebagai salah satu objek vital di wilayah NTB.

Selain TS, ada juga dua anggota Polres Lombok Timur yang diduga menerima uang dari PT AMG. Dari pemaparan jaksa penuntut umun, keduanya menerima dana secara bertahap dengan total Rp247,4 juta.

Terkait dengan dua anggota Polres Lombok Timur yang turut terungkap menerima dana pengamanan dari PT AMG, Arman mengaku belum menerima informasi tersebut.

"Kalau pemeriksaan yang lain belum saya terima laporannya," ujar Arman.

Namun, dia mengatakan bahwa akan ada tiga personel di wilayah hukum Polres Lombok Timur lainnya yang akan menjalani permintaan keterangan paminal.

"Jadi, ada empat sama yang hari ini," ucapnya.