Peluncuran Danantara tanggal 7 November 2024

id Muliaman Hadad, Danantara

Peluncuran Danantara tanggal 7 November 2024

Presiden Prabowo Subianto (kanan) memberikan selamat kepada Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara Muliaman Darmansyah Hadad (kiri) usai upacara pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2024). Presiden Prabowo melantik Ketua Mahkamah Agung (MA) serta Kepala Badan, Gubernur Lemhanas, Utusan Khusus Presiden, Penasihat Khusus Presiden, dan Staf Khusus Presiden pada Kabinet Merah Putih 2024-2029. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/app/foc

Jakarta (ANTARA) - Kepala Badan Pengelola (BP) Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) Muliaman Darmansyah Hadad mengatakan peluncuran badan yang dikelolanya akan dilakukan Kamis, 7 November 2024.

"Tanggal 7 (November)," ujar Muliaman, usai bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa.

Muliaman menyampaikan peluncuran akan dilakukan di Kantor Danantara, di Jalan Soeroso, Jakarta.

Baca juga: China jadi tujuan kunjungan kenegaraan perdana Prabowo
Baca juga: Pelaku pasar hati-hati cermati Pilpres AS


Wakil Kepala BP Investasi Danantara Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang menambahkan peluncuran akan dihadiri dan dilakukan langsung Presiden Prabowo Subianto.

Djenod mengungkapkan Danantara telah mendapatkan arahan-arahan dari Presiden Prabowo dalam pertemuan di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa petang.

Nantinya, kata Djenod, beberapa regulasi dan peraturan pemerintah akan dilakukan revisi untuk penyesuaian.