Mataram (ANTARA) - Kepolisian Resor Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat mengeluarkan peringatan waspada cuaca ekstrem sebagai upaya menyikapi tingginya intensitas hujan yang disertai angin kencang serta gelombang tinggi sejak tiga pekan terakhir.
Kapolres Lombok Utara AKBP Feri Jaya Satriansyah, di Kabupaten Lombok Utara, Kamis, mengatakan peringatan waspada cuaca ekstrem tersebut penting dilakukan mengingat liburan hari raya Natal dan perayaan Tahun Baru 2021 segera tiba.
"Sejumlah objek wisata di Kabupaten Lombok Utara, diprediksi mengalami peningkatan menjelang libur Natal dan tahun baru. Jadi kami imbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi bahaya akibat cuaca ekstrem," katanya.
Selain imbauan, Polres Lombok Utara juga telah menyiapkan personel tambahan yang disiagakan di sejumlah objek vital dan area publik, seperti di Pelabuhan Bangsal dan fasilitas publik lainnya.
Hal itu dilakukan karena destinasi wisata tiga gili, yakni Gili Meno, Gili Air, dan Gili Trawangan, diperkirakan akan tetap ramai dikunjungi wisatawan sehingga aktivitas di jalur laut tetap harus dipantau.
Feri juga mengajak masyarakat agar tetap berhati-hati dalam melakukan aktivitas di luar rumah selama musim cuaca ekstrem.
"Kami juga telah berkoordinasi dengan stakeholder terutama petugas pelabuhan untuk menjaga wilayah penyeberangan jalur laut dan menambah personel di lapangan untuk berpatroli mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan," katanya.
Berita Terkait
Polisi tunggu hasil penelitian berkas tiga tersangka korupsi sumur bor
Selasa, 22 Oktober 2024 13:00
Bejat!! Pemuda di Lombok Utara hamili pacar di bawah umur
Jumat, 11 Oktober 2024 14:22
Polisi tetapkan tiga tersangka baru kasus sumur bor di Lombok Utara
Senin, 15 Juli 2024 12:34
Polisi sita 2,24 kilogram jamur ajaib di Gili Trawangan
Kamis, 13 Juni 2024 14:33
Oknum polisi di Lombok Barat diduga terlibat penggelapan jual beli mobil
Selasa, 11 Juni 2024 18:29
Polisi sebut pria tewas tergantung di Lombok Utara merupakan korban pembunuhan
Rabu, 29 Mei 2024 17:46
Warga Lombok Tengah tewas tersengat listrik di Gili Trawangan
Senin, 20 Mei 2024 12:43
Kasus pelecehan mahasiswi PKL di KLU dihentikan, Manajer hotel: Silakan kembali lapor
Jumat, 10 Mei 2024 15:59