Ketahuan pesta miras, 3 siswa SMKN 1 Pringgabaya dikeluarkan

id Miras Lombok Timur,Minuman Keras,Miras,SMKN 1 Pringgabaya,Lombok Timur

Ketahuan pesta miras, 3 siswa SMKN 1 Pringgabaya dikeluarkan

a

Selong, Lombok Timur (ANTARA) - Tiga siswa SMKN 1 Pringgabaya, Lombok Timur, dikeluarkan dari sekolah karena ketahuan pesta minuman keras (miras).

Kepala Sekolah SMKN 1 Pringgabaya, Pathan yang dikonfirmasi, Rabu, tidak membantah jika pihaknya telah mengeluarkan tiga siswanya dari sekolah, lantaran ketahuan melakukan pesta miras menggunakan seragam sekolah

"Betul kita telah mengeluarkan tiga siswa dari sekolah, karena melanggar aturan dan tata tertib sekolah," katanya.

Menurut Pathan, meski dikeluarkan dari sekolah, ketiga siswa tersebut dicarikan sekolah tempat melanjutkan studinya.

Disebutkan Pathan, terungkapnya ketiga siswa tersebut telah menenggak miras, saat Satpam telah menutup gerbang. Ketiga siswa datang terlambat dan langsung pergi meninggalkan sekolah menggunakan sepeda motor.

Karena terlambat dan tidak bisa masuk sekolah, ketiga siswa tersebut justru ditemukan sedang pesta miras bersama teman temannya dari sekolah lain, dengan kondisi masih berseragam sekolah.

Perbuatan ketiga siswa yang pesta miras dengan menggunakan seragam sekolah, dinilai merusak citra sekolah tempat mereka menuntut ilmu. Pihak sekolah pun memanggil ketiga siswa tersebut, serta menanyakan kebenaran terkait pesta miras yang mereka lakukan dan ketiga siswa itu pun mengakui perbuatannya.

"Ketiga Siswa itu kita panggil bersama orang tuanya dan mereka mengakui perbuatannya," jelasnya.

Di hadapan orang tua siswa bersangkutan, Pathan menyampaikan tata tertib sekolah terkait miras, judi, dan pelecehan seksual itu akan langsung mendapatkan poin buruk, apalagi ditemukan saat jam pelajaran menggunakan seragam. 

"Agar tidak merembet ke siswa lain, pihak sekolah mengambil tindakan tegas dan dilakukan sesuai aturan yang ada," tandasnya.