Jakarta (ANTARA) - Tim nasional voli putra Indonesia menjadi runner up gelaran SEA V League 2024 putaran pertama usai bekuk Vietnam. 3-2.
Dalam pertandingan terakhir putaran pertama, tim Merah Putih mengatasi perlawanan Vietnam melalui drama lima set, 3-2 (21-25, 25-21, 19-25, 25-22 dan 15-12) pada pertandingan di Ninoy Aquino Stadium, Manila, Filipina, Minggu.
Dalam laga ini duo pemain Jakarta LavAni, Boy Arnez dan Fahri Septian menjadi pendulang poin terbanyak Indonesia. Boy dan Fahri masing-masing menyumbangkan total 22 dan 21 poin.
Sementara itu Vietnam memperoleh mayoritas poin dari aksi Tran Duy Tuyen dan Pham Van Hiep dengan masing-masing mengoleksi total 22 dan 19 poin. Dengan mengalahkan Vietnam, maka Dio Zulfikri dan kawan-kawan mengantongi dua kemenangan pada SEA V League 2024 ini. Indonesia menelan satu kekalahan saat bertanding melawan Thailand dan mengamankan dua kemenangan saat bersua Filipina dan Vietnam.
Baca juga: Maarten Paes sudah bisa perkuat timnas Indonesia
Baca juga: Pelatih Shin Tae-yong menunggu Jens Raven matang
Gelar juara SEA V League 2024 putaran pertama jatuh ke tangan Thailand yang memastikan tiga kemenangan berturut-turut usai baru saja mengatasi perlawanan Filipina. Dengan torehan tersebut membuat Thailand tak terkejar oleh Indonesia di urutan kedua usai mengamankan total sembilan poin dari tiga laga.
Selanjutnya Indonesia akan berstatus sebagai tuan rumah SEA V League 2024 putaran kedua yang akan berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 23-25 Agustus.
Berita Terkait
Kondisi Maarten Paes semakin membaik jelang laga lawan Bahrain
Selasa, 8 Oktober 2024 9:19
Pelatih STY menilai urusan penat terbang jadi masalah saat ini
Senin, 7 Oktober 2024 6:50
Jadwal lengkap pertandingan timnas Indonesia pada Oktober 2024
Kamis, 3 Oktober 2024 18:45
Berikut nama-nama 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-Young untuk hadapi Bahrain dan China
Rabu, 2 Oktober 2024 10:42
Berikut daftar 16 tim yang lolos ke Piala Asia U-20 2025
Senin, 30 September 2024 16:55
Indonesia jadi juara Grup F kualifikasi Piala Asia U-20
Senin, 30 September 2024 5:19
Pelatih STY nilai Jens Raven terlalu mentah untuk timnas senior
Senin, 30 September 2024 4:59
Timnas U-20 akan berlatih di IKN
Senin, 30 September 2024 4:57