Ini raihan suara di TPS mencoblos masing-masing calon Wali Kota Mataram

id Pilkada

Ini raihan suara di TPS mencoblos masing-masing calon Wali Kota Mataram

Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil atau Kang Emil mengatakan Komite Kebijakan Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Provinsi Jawa Barat sudah menyiapkan dan menyosialisasikan penerapan 15 protokol kesehatan untuk Pilkada Serentak 2020 sebagai antisipasi peningkatan kasus atau klaster baru COVID-19 setelah pilkada. (Dok Humas Pemprov Jabar)

Mataram (ANTARA) - Berdasarkan data dari tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing calon Wali Kota Mataram Tahun 2020, terlihat tiga calon wali kota unggul di TPS masing-masing dan satu kalah tipis dari calon lainnya.

Berikut rinciannya

Calon Wali Kota Mataram H Mohan Roliskan (calon nomor urut 1) nyoblos di TPS 6 Kelurahan Mataram timur berhasil memperolah suara terbanyak yakni 1.592 suara, sementara Calon Wali Kota Mataram Hj Putu Selly Andayani (calon nomor urut 2) meraih suara 786.

Selanjutnya pada TPS yang sama, calon Wali Kota Mataram H Lalu Makmur Said (calon nomor urut 3) meraih suara 238, dan terakhir Calon Wali Kota Mataram H Baihaqi (calon nomor urut 4) meraih suara 171.

Sementara di TPS 6 Karang Pule yang merupakan TPS tempat Calon Wali Kota Mataram Hj Putu Selly Andayani menyomblos justru mendapatkan suara di bawah calon nomor 1 dengan perolehan 166, nomor urut 2 meraih 107,  nomor urut 3, mendapat 52 suara dan nomor urut 4 meraih 38 suara.

Berbeda dengan calon Wali Kota Mataram H Lalu Makmur Said yang nyoblos di TPS 2 Monjok, berhasil mendapat suara tertinggi dengan jumlah 283 suara. Calon nomor urut 1 mendapatkan 40 suara, nomor urut 2  meraih 17 suara dan nomor urut 4 meraup 9 suara.

Begitu juga dengan calon Wali Kota Mataram H Baihaqi berhasil unggul di TPS 7 Dasan Agung dengan total suara 208. Sementara, nomor urut 1 mendapat 98 suara, nomor urut 2 mendapatkan 10 suara dan nomor urut 3 meraih 98 suara.

TPS 7 Dasan Agung ini juga menjadi TPS tempat mencoblosnya calon Wakil Wali Kota Mataram H Badruttamam Ahda (nomor urut 3) bersama istrinya.