Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Panitia Koordinator teknis Tour de France L'etape Indonesia menyatakan, persiapan lomba balap sepeda yang akan digelar di Lombok Tengah, NTB tanggal 20 Februari 2022 tersebut telah siap, baik untuk rute maupun pengamanan kegiatan.
"Persiapan telah 90 persen. Artinya tinggal pelaksanaannya saja," kata Rudi Rahmat selesai rapat persiapan di kator Bupati Lombok Tengah di Praya, Senin.
Panitia telah melaksanakan rapat persiapan finalisasi bersama pemerintah daerah, Camat dan Polres Lombok Tengah.
"Artinya banyak sekali dukungan dari pemerintah daerah dan jajaran TNI Polri guna mensukseskan kegiatan tersebut," katanya.
Dalam kegiatan tersebut, rekayasa lalu lintas akan dibantu oleh jajaran Polres Lombok Tengah dan petugas marshal yang direkrut oleh panitia, sehingga kegiatan itu bisa berjalan aman dan lancar. Rute yang akan dilewati oleh peserta itu mulai dari Kuta atau Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, Praya Timur, Praya, Praya Barat dan Praya Barat Daya.
"Jumlah peserta itu sebanyak 1300 orang, baik dari luar negeri maupun dalam negeri," katanya.
Untuk peserta dari luar negeri itu adalah mereka yang telah lama tinggal di Indonesia, namun peserta dalam lomba itu lebih banyak dari Indonesia.
"Lomba ini di ikuti oleh 13 Negara termasuk Indonesia," katanya.
Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Tengah Lalu Firman Wijaya menyatakan, perbaikan jalan atau rute lomba ajang Tour de France L’Etape Indonesia telah dilaksanakan dan dipastikan tuntas sebelum balapan tanggal 20 Februari 2022.
"Rute balap sepeda itu telah siap," kata Lalu Firman Wijaya.
Untuk mensukseskan kegiatan tersebut, pihak telah melakukan rapat beberapa kali dan akan melakukan rapat finalisasi dengan pemerintah kecamatan, desa serta aparat pengamanan dalam rangka pembagian tugas dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.
"Untuk pengamanan juga telah dipersiapkan dengan aparat TNI dan Polri," katanya.