PANITIA EXPO PDT SIAPKAN 100 STAND PAMERAN

id



          Lombok Timur, NTB  (ANTARA)- Panitia menyiapkan sebanyak 100 stand pameran pada  Expo Pembangunan Daerah Tertinggal tingkat nasional yang akan berlangsung di Selong, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, 28 September hingga 1 Oktober 2011.    
    Ketua Panitia Expo Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) Kabupaten Lombok Timur H Mohzana yang juga Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) di Selong (19/9) , mengatakan, pamaran tersebut dipusatkan  di Taman Tugu Selong
    "Kabupaten yang diundang oleh Kementerian PDT  untuk mengikuti Expo PDT tingkat Nasional sebanyak 183 kabupaten tertinggal di 25 di Indonesia," katanyap.

         Ia mengatakan, berdasarkan hasil rapat koordinasi antara panitia inti yang berasal dari Kementerian PDT dan panitia lokal dari Pemprov NTB dan Pemkab Lombok Timur sepakat menyiapkan 100 stand pameran.

        Stabd pamaeran tersebut, katanya, disiapkan untuk peserta dari Deputi Kementerian PDT, para peserta dari kabupaten tertinggal di seluruh Indonesia termasuk tuan rumah NTB, termasuk stand hiburan dari BUMN yang akan memeriahkan exspo PDT tingkat nasional itut.

         "Kami akan meyiapkan 100 unit stand sebagaimana arahan dari Kementerian PDT dalam rapat di Jakarta," kata H.Mohzana.

          Dia mengatakan, berdasarkan informasi terakhir  dari Kementerian PDT jumlah kabupaten tertinggal yang akan mengikuti expo tersebut baru puluhan kabupaten dari target  100 kabupaten tertinggal, namun pihaknya tetap menyiapkan  berbagai kebutuhan dan sarana pendukung guna menyukseskan acara tersebut.

         "Kami hanya menyiapkan lokasi, sedangkan masalah lainnya menjadi tanggung jawab Kementerian PDT sebagai penyelenggara kegiatan tersebut " kata Mohzana.

         Bupati Lombok Timur H.M. Sukiman Azmy meminta panitia  lokal Expo PDT tersebut untuk melakukan koordinasi dengan panitia  di kementerian PDT  mengenai jumlah kabupaten tertinggal yang akan mengikuti pameran tersebut, agar stand yang dibangun dengan anggaran cukup besar tidak sia-sia
    "Kita  harus mengetahui terlebih dahulu berapa jumlah kabupaten tertinggal yang akan mengikuti kegiatan expo PDT tingkat nasional itu, agar stand yang dibangun tidak sia-sia," ujarnya.(*)