Dishub Lombok Tengah mulai memperbaiki rambu jalan untuk dukung WSBK 2022

id WSBK,Lombok Tengah ,Mandalika

Dishub Lombok Tengah mulai memperbaiki rambu jalan untuk dukung WSBK 2022

Paddok para pebalap di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Menyatakan (ANTARA/Akhyar)

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Dinas Perhubungan Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) mulai melakukan perbaikan rambu penunjuk jalan untuk mendukung ajang World Superbike (WSBK) pada November 2022.

"Rambu penunjuk jalan yang terhalang pohon dan yang rusak kita perbaiki," kata Sekretaris Dinas Perhubungan Lombok Tengah, M Zaenudin di Praya, Senin.

Ia menjelaskan kegiatan gotong royong dan pembaikan rambu tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas dan mendukung kegiatan WSBK, agar para penonton lebih mudah untuk sampai tujuan.

"Ini bagian dari persiapan mendukung WSBK," katanya.

Selain itu, kegiatan gotong royong membersihkan ranting pohon dan pasir di jalan raya tersebut juga dilaksanakan dalam rangka HUT Perhubungan 2022 dengan melibatkan semua anggota bersama pemerintah Provinsi NTB.

Terkait personel yang akan dilibatkan dalam pengamanan ajang WSBK tersebut, pihaknya masih menunggu rapat koordinasi yang akan dilaksanakan pihak penyelenggara maupun aparat TNI-Polri.

Sebelumnya, Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat mulai mempersiapkan rencana pengamanan kejuaraan balap motor kelas dunia WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah.

Kepala Biro Operasi Polda NTB Komisaris Besar Polisi Abu Bakar Tertusi mengatakan pihaknya sudah menggelar rapat koordinasi awal dengan PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) selaku pengelola kawasan Mandalika mengenai ajang balap motor internasional itu.

"Dalam koordinasi awal ini kami ingin mengetahui situasi dan kondisi kawasan Mandalika, khususnya Sirkuit Mandalika," kata Abu Bakar.

Selain itu, penjualan tiket ajang WSBK di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat telah dilakukan secara daring dengan harga yang telah ditentukan oleh penyelenggara.