Pemkot Mataram Gelar Lomba Cipta Menu B2SA

id B2SA

Pemkot Mataram Gelar Lomba Cipta Menu B2SA

Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh (peci hitam) saat mencoba menu B2SA yang ditampilkan peserta. /Foto Humas Mataram

"Tak kurang dari enam hotel berbintang di Kota Mataram ikut memeriahkan lomba dengan menampilkan kuliner andalan masing-masing"
Mataram,  (Antara NTB) - Pemerintah Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat menggelar lomba cipta menu beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) sebagai upaya peningkatan kualitas kuliner berbahan lokal di kota itu.

Lomba cipta menu B2SA yang diikuti lebih 50 peserta di halaman kantor Wali Kota Mataram itu, dibuka Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh, Rabu.

Kepala Badan Ketahanan Pangan Kota Mataram sekaligus Ketua Panitia Penyelenggara Tri Joko Purnomo Handoko di sela kegiatan mengatakan kegiatan lomba ini bertujuan memdorong kretiviats masyarakat menciptakan menu B2SA, sekaligus membudayakan keluarga mengonsumsi berbagai jenis pangan lokal.

Menurut dia, lomba untuk tahun ini diikuti oleh lebih dari 50 peserta, yang membedakan dari tahun sebelumnya, selain peserta dari Dharma Wanita dan PKK dari tingkat kecamatan maupun kelurahan, pada lomba tahun ini turut pula sejumlah partisipan dari asosiasi hotel di Mataram.

"Tak kurang dari enam hotel berbintang di Kota Mataram ikut memeriahkan lomba dengan menampilkan kuliner andalan masing-masing," katanya.

Menurut dia, pemenang lomba cipta menu B2SA tahun 2015 ditentukan melalui penilaian dari lima orang dewan juri yang telah berkompeten dengan menu yang ditampilkan merupakan hasil kreativitas masing-masing peserta yang berasal dari bahan pangan lokal sumber karbohidrat selain beras dan terigu.

Dalam kegiatan tahun ini, panitia menetapkan pemenang lomba adalah peserta dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Mataram sebagai juara pertama.

Sedangkan juara dua dan tiga masing-masing adalah peserta dari Kecamatan Sandubaya dan tim peserta dari Kelurahan Pagesangan Timur.

"Para pemenang ini akan menjadi mengikuti loma serupa pada tingkat Provinsi NTB dan Nasional sekitar bulan September dan November," katanya.

Sementara dalam sambutannya Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh mengingatkan bahwa sebagai daerah yang telah ditetapkan menjadi salah satu daerah tempat penyelenggaraan kegiatan nasional, Kota Mataram perlu untuk terus mengupayakan peningkatan tidak saja pada kuantitas melainkan juga pada kualitas kuliner yang dimiliki.

Ia mengatakan, peningkatan jumlah penduduk khususnya di Kota Mataram, mengakibatkan ketersediaan bahan pangan terutama beras dan terigu yang selama ini menjadi bahan pokok untuk makanan kita menjadi semakin terbatas.

Untuk itu, Pemerintah Kota Mataram mendorong masyarakat untuk menciptakan menu baru mengandung karbohidrat yang berasal dari bahan pangan selain beras dan terigu

"Saya berharap pemenang dari lomba ini akan dapat mewakili Kota Mataram di tingkat provinsi, bahkan sampai ke tingkat nasional," katanya. (*)