Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran Dan Penyelamatan (Gulkarmat) mengevakuasi empat korban bangunan roboh di Jalan Ayub Pasar Minggu Jakarta Selatan, Sabtu dinihari.
"Ada empat korban yang tertimpa tembok roboh dengan luas enam meter persegi dan tinggi tiga meter," kata Perwira Piket Gulkarmat Jakarta Selatan, Agus Wijaya di Jakarta, Sabtu.
Ia mengatakan korban tembok roboh ini satu keluarga yakni Suyoto yang mengalami luka di pelipis kaki sebelah kanan dan anaknya Melissa (20) mengalami pendarahan di telinga kanan.
"Keduanya sudah dibawa ke RSUD Jati Padang untuk dilakukan penanganan lebih lanjut," kata dia.
Sementara korban lain yakni istri Suyoto, Harmini dalam tak mengalami luka dan anaknya Hanif (19) hanya mengalami lecet kaki kanan. Menurut dia, kejadian ini berawal dari tembok rumah tetangga yang lebih tinggi menimpa rumah Suyoto.
Kondisi ini mengakibatkan kamar miliknya hancur dan menimpa semua anggota keluarga korban yang sedang terlelap tertidur. Ia mengatakan petugas menerima informasi pada 01.50 WIB dan langsung berangkat menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan pertolongan.
Baca juga: Rumah warga dan asrama di Aceh rusak diterjang puting beliung
Baca juga: Ritel Modern: berkah atau musibah
"Kami berhasil mengevakuasi empat korban sekitar pukul 02.55 WIB," kata dia.
Gulkarmat beserta instansi terkait, mengevakuasi korban yang tertimpa reruntuhan bangunan. Ia mengatakan total kerugian yang dialami korban dalam kejadian ini diperkirakan sekitar Rp150 juta.
"Kami menurunkan tiga personel untuk melakukan penanganan," kata dia.
Berita Terkait
ENAM SISWA SD LANGKO TERTIMPA TEMBOK ROBOH
Sabtu, 14 November 2009 19:53
Puluhan Warga Mataram Lakukan Aksi Gunduli Kepala
Jumat, 21 Agustus 2015 15:53
Haji- 60 Persen Calon Haji Mataram Risiko Tinggi
Rabu, 19 Agustus 2015 21:37
Bupati Sumbawa Barat Evaluasi Jelang Akhir Jabatan
Selasa, 11 Agustus 2015 7:40
Legislator Kecewa Anggaran Sosial Minim Dialokasikan Pemprov NTB
Rabu, 5 Agustus 2015 23:18
Anggaran pengamanan pilkada sumbawa barat rp1,5 miliar
Jumat, 31 Juli 2015 15:01
Paket "K2" Pertama Mendaftar Ke KPU KSB
Senin, 27 Juli 2015 11:14
Paket "f1" didukung partai terbanyak dalam pilkada
Minggu, 5 Juli 2015 14:21