Seorang siswi SMP peserta pameran menunjukkan produk pupuk organik hasil buatan sekolahnya saat pameran inovasi pendidikan di SMK 4 Mataram, NTB, Rabu (16/6). Pameran sehari yang diselenggarakan oleh Dikpora NTB bekerjasama dengan Sampoerna Foundation dan Deutsche Bank itu diikuti oleh peserta dari 16 Sekolah Menengah Pertama yang ada di Kota Mataram serta Lombok Barat dan menampilkan berbagai hasil inovasi dibidang pendidikan seperti pembuatan alat penyaring air bersih, kampanye lingkungan sekolah bebas sampah, bahaya tambang emas liar di sekotong, pencegahan banjir dilingkungan sekolah dan mari kuasai dunia dengan ICT dan bahasa Inggris.(FOTO ANTARA/Ahmad Subaidi/ed/10)