Mataram (ANTARA) - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram bersama potensi SAR lainnya berhasil mengevakuasi sembilan orang wisatawan lokal atau satu keluarga yang terjebak di Gili Kondo, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Minggu.
"Tadi siang, sembilan orang wisatawan berhasil dievakuasi dengan selamat dan langsung diserahkan ke pihak keluarga," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mataram, Nanang Sigit PH.
Sembilan orang yang merupakan warga Kampung Turingan, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur itu, pergi untuk berwisata ke Gili Kondo pada Sabtu (6/6) pukul 16.30 WITA. Namun, saat hendak pulang pada Minggu pagi, perahu yang mereka gunakan sudah tidak berada di tempat dan diperkirakan hanyut terbawa arus.
Semua wisatawan itu masih satu keluarga atas nama Salehaton (35), Tasya (19), Dimas (20), Rifal (18), Arif (23), Rahul (19), Adet (19), Nayla (15), Gibran (3).
Sesaat sebelum memberikan bantuan, Basarnas Mataram menerima laporan dari seorang warga bernama Saeful, menginformasikan ada sembilan orang terjebak di Gili Kondo.
Menindaklanjuti laporan yang diterima, Basarnas Mataram menerjunkan personelnya yang bertugas di Pos SAR Kayangan untuk melakukan evakuasi bersama dengan Pos Pol Air Kayangan, Pos AL Kayangan dan unsur terkait lainnya.
Berita Terkait
Operasi pencarian korban longsor di Deli Serdang dihentikan
Minggu, 1 Desember 2024 9:03
Basarnas Bali menemukan warga hilang di Tabanan dalam kondisi selamat
Sabtu, 23 November 2024 6:18
Pengungsi erupsi Gunung Lewotobi bertambah jadi 12.200 orang
Senin, 11 November 2024 13:03
Tujuh orang tewas saat dermaga ambruk di Pulau Hatta Maluku
Kamis, 31 Oktober 2024 11:30
Perlu adanya teknologi deteksi korban tidak bernyawa
Selasa, 15 Oktober 2024 4:48
Lima orang tewas dalam kebakaran kapal rombongan Cagub Malut
Minggu, 13 Oktober 2024 16:17
Basarnas latih puluhan potensi SAR di Mataram
Rabu, 9 Oktober 2024 21:24
Helikopter Basarnas dilengkapi peralatan medis dukung MotoGP 2024 di Mandalika
Minggu, 29 September 2024 11:29