Trenggalek, Jatim (ANTARA) - Seorang perantau yang bekerja di sebuah pabrik industri di Mataram, Nusa Tenggara Barat, gagal balik ke tempat kerjanya usai beberapa hari pulang kampung ke rumah orang tuanya di Desa Sukowetan, Trenggalek dan terdeteksi reaktif COVID-19.
"Ini pasien ke-28 yang berhasil kami deteksi dan telah dilakukan tindakan karantina guna mencegah penularan lebih lanjut," kata juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di Kabupaten Trenggalek, dr. Murti Rukiyandari dalam rilis resmi yang diterima ANTARA di Trenggalek, Jumat.
Kepastian yang bersangkutan terinfeksi COVID-19 setelah petugas kesehatan mengambil spesimen hasil tes usap di RSUD dr. Soedomo, Trenggalek pada 28 Juni, dan tiga hari berikutnya (1 Juli) hasil keluar dengan status terkonfirmasi positif COVID-19.
"Tanggal 1 Juli hasil tes usap keluar, pasien dinyatakan positif COVID-19 dan selanjutnya dilakukan isolasi di asrama COVID-19 Trenggalek selama 14 hari ke depan," katanya.
Dari kasus ini, lanjut dia terdapat tujuh kontak erat/ OTG, di antaranya ayah pasien, istri dan dua orang anak, ditambah tiga orang karyawan toko seluler tempat pasien 28 ini sempat diketahui membeli ponsel.
"Patut disyukuri hasil tes cepat semuanya nonreaktif. Melihat riwayat perjalanan yang bersangkutan, pasien ke-28 ini terindikasi tertular dari perjalanan Mataram hingga ke Trenggalek," katanya.
Dengan tambahan satu kasus baru ini, Pemkab Trenggalek segera mengambil beberapa langkah penanganan, di antaranya melakukan isolasi kepada pasien ke-28 di ruang isolasi Asrama COVID-1 (ASCOV 1) Trenggalek untuk dipantau perkembangan kesehatannya.
Dijelaskan dr. Murti, pasien ke-28 itu berjenis kelamin laki laki umur 37 tahun dengan alamat KTP di Desa Sukowetan Kecamatan Karangan.
Pasien ini mempunyai riwayat terpapar, karyawan Pabrik di Mataram, NTB.
Pasien ke-28 ini kemudian pada 13 Juni melakukan perjalanan pulang dari Mataram ke Jawa Timur setelah terlebih dulu melakukan tes cepat di NTB dengan hasil nonreaktif.
Sampai di Juanda pada 14 Juni, yang bersangkutan bersama dua rekannya dari Blitar dan Tulungagung , melanjutkan perjalanan ke daerah asal masing-masing.
Tiba di kampung halaman di Desa Sukowetan, Kecamatan Karangan, ia sempat menjalani isolasi mandiri beberapa hari, hingga akhirnya pada akhir Juni berniat balik ke Mataram.
Ia kemudian menjalani proses tes cepat sebagai syarat perjalanan ke luar pulau.
Sayangnya, hasil tes cepat kali ini reaktif sehingga yang bersangkutan diminta melakukan pemeriksaan lanjutan di RSUD dr Soedomo, Trenggalek.
Berita Terkait
Kaltim didominasi pasien sembuh dari COVID-19
Selasa, 2 Januari 2024 6:25
RSUD Mataram tak berlakukan skrining COVID-19 bagi pasien
Rabu, 27 Desember 2023 16:14
RSUP Adam Malik Medan Sumut siap melayani pasien COVID-19
Selasa, 12 Desember 2023 5:46
Ruang isolasi COVID-19 di RSUD Mataram jadi tempat pasien TBC
Minggu, 21 Mei 2023 6:51
RSUD Kota Mataram merawat tujuh pasien COVID-19
Kamis, 10 November 2022 16:52
Kemenkes perbarui mekanisme pengambilan obat gratis pasien isoma
Senin, 7 November 2022 4:49
Dikes NTB bantah pasien positif Omicron XBB terjadi di Lombok
Selasa, 25 Oktober 2022 19:34
Ruang isolasi pasien COVID-19 di RSUD Kota Mataram masih tersedia
Senin, 24 Oktober 2022 18:10