Mataram (ANTARA) - Laga Indonesia vs Filipina akan tersaji pada babak kedua lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta pada Selasa (11/6). Berikut prediksi Indonesia vs Filipina, skor, susunan pemain dan head to head kedua tim.
Indonesia yang sebelumnya kalah saat menghadapi Irak dengan skor 2-0, kini diharuskan untuk menang saat menghadapi Filipina jika ingin melaju ke babak selanjutnya dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Oleh karena itu, Shin Tae-yong diprediksikan akan menurunkan skuad terbaik yang dimiliki Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina. "Kami tak bisa mundur dan harus lebih kerja keras," kata Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Nama seperti Calvin Verdonk diprediksikan akan tampil sejak babak pertama untuk menekan Timnas Filipina. Pemain 27 tahun yang berposisi sebagai bek kiri itu akan mengcover serangan dari sayap kiri untuk mempertajam serangan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan.
Shin Tae-yong diprediksikan akan mencadangkan beberapa pemain seperti Rizky Ridho, Yakob Sayuri, Pratama Arhan, Ricky Kambuaya, Asnawi Mangkualam dan Egy Maulana Vikri.
Berikut prediksi susunan pemain Indonesia vs Filipina
Pelatih: Shin Tae-yong
Pemain: Ernando Ari, Calvin Verdonk, Jay Idzes, Justin Hubner, Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, Shayne Pattynama, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.
Head to Head Indonesia Vs Filipina
Dalam catatan Head to Head Indonesia Vs Filipina, Indonesia sendiri telah menghadapi Filipina sebanyak 28 kali dan memetic kemenangan sebanyak 23 kali, empat hasil imbang dan hanya sekali mengalami kekalahan.
(9 Mei 1958) Filipina vs Indonesia (1-2)
(13 Mei 1958) Filipina vs Indonesia (0-3)
(29 Mei 1958) Indonesia vs Filipina (5-2)
(27 Agustus 1962) Indonesia vs Filipina (6-0)
(12 September 1962) Indonesia vs Filipina (9-0)
(Agustus 1967) Indonesia vs Filipina (6-0)
(Agustus 1971) Indonesia vs Filipina (3-1)
(September 1972) Indonesia vs Filipina (12-0)
(23 November 1977) Indonesia vs Filipina (1-1)
(Maret 1980) Indonesia vs Filipina (4-0)
(11 Desember 1981) Filipina vs Indonesia (0-2)
(1983) Indonesia Filipina (1-0)
(23 Agustus 1983) Indonesia vs Filipina (5-1)
(30 November 1991) Filipina vs Indonesia (1-2)
(15 Juni 1993) Indonesia vs Filipina (3-1)
(12 Oktober 1997) Indonesia vs Filipina (2-0)
(27 Agustus 1998) Indonesia vs Filipina (3-0)
(6 November 2000) Indonesia vs Filipina (3-0)
(23 Desember 2002) Indonesia vs Filipina (13-1)
(16 Desember 2010) Indonesia vs Filipina (1-0)
(19 Desember 2010) Indonesia vs Filipina (1-0)
(5 Juni 2012) Filipina vs Indonesia (2-2)
(14 Agustus 2013) Indonesia vs Filipina (2-0)
(25 November 2014) Filipina vs Indonesia (4-0)
(22 November 2016) Filipina vs Indonesia (2-2)
(25 November 2018) Indonesia vs Filipina (0-0)
(2 Januari 2023) Filipina vs Indonesia (1-2)
(21 November 2023) Filipina vs Indonesia (1-1)
Prediksi skor Indonesia vs Filipina
Indonesia 3-1 Filipina
Berita Terkait
Profil lawan-lawan Timnas Indonesia fase grup Piala AFF 2024
Jumat, 29 November 2024 3:10
Mary Jane Veloso terpidana mati kasus narkotika pulang ke Filipina
Rabu, 20 November 2024 17:25
Tim dayung Dragon Boat Indonesia berjaya di Filipina
Senin, 4 November 2024 7:46
Indonesia bantu pemulihan pascabencana di Filipina
Jumat, 1 November 2024 10:48
Sebanyak 69 WNI dikembalikan dari Filipina bukan korban TPPO
Rabu, 23 Oktober 2024 5:52
Indonesia dan Filipina perkuat hubungan diplomatik lewat forum kesehatan
Selasa, 22 Oktober 2024 18:38
Timnas Indonesia puncaki Grup A Piala AFF U-16 usai libas Filipina 3-0
Selasa, 25 Juni 2024 8:23
Anang dan Ashanty tampil usai laga Indonesia vs Filipina karena disuruh penyelenggara
Jumat, 14 Juni 2024 12:49