Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggaungkan Gerakan Bangga Buatan Indonesia sebagai upaya dalam mendukung produk lokal untuk maju dan berkembang lebih baik sehingga berperan dalam membangun bangsa.
“Kami mendukung produk lokal dan menggaungkan bangga menggunakan produk buatan Indonesia dan berwisata di Indonesia,” kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Jakarta, Sabtu malam.
Ia mengatakan kegiatan ini melibatkan anak-anak SMK yang ada di Jakarta untuk menampilkan karya mereka dalam kegiatan pertunjukan feysen di hadapan pengunjung yang memadati Lapangan Banteng Jakarta.
“Ini semua karya anak SMK di DKI Jakarta dan saya lihat karya mereka baik dan akan coba kami promosikan hasil kreativitas mereka,” kata dia.
Ia menambahkan, kegiatan Gerakan Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia digabungkan dengan Pemeran Flora dan Fauna (Flona) 2024 yang sudah berlangsung sebelumnya.
Baca juga: Kemenperin menunjuk NTB tuan rumah ajang BBI nasional
Baca juga: Perputaran uang sektor wisata ditargetkan Rp3.000 triliun
“Ini semua untuk warga Jakarta agar menikmati hiburan agar lebih santai dalam menjalani kehidupan,” kata dia.
Ribuan orang memadati Lapangan Banteng di Jakarta Pusat (Jakpus) yang dipadati stan dari pemerintah daerah yang menampilkan ikon mereka dalam Pameran Flora dan Fauna 2024. Selain itu ada beragam stan yang menjual beragam hasil karya dan produk buatan siswa SMK di Jakarta yang dijual secara langsung kepada pengunjung.
"Di sini ramai dan banyak produk yang dapat dibeli dan pembayaran juga mudah karena ada QRIS. Kami juga terhibur dalam menjalani akhir pekan kali ini," kata pengunjung bernama Widya.