HATTA RAJASA: TEPATI KOMITMEN TERHADAP MASYARAKAT

id



Manado (ANTARA ) - Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa, mengingatkan seluruh pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sulawesi Utara agar menepati komitmen terhadap masyarakat.

"Janji yang saudara ucapkan itu adalah komitmen kepada seluruh masyarakat yang disaksikan Tuhan Yang Maha Esa sehingga harus ditepati dalam segala keadaan terutama kepada warga Sulut," kata Hatta Rajasa, saat melantik pengurus DPW PAN Sulut periode 2010-2015, di Manado (24/7).

Rajasa menekankan komitmen itu adalah untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh masyarakat Sulut mulai dari Sangihe, Talaud, Sitaro, Bolaang Mongondow, Bolaang Mongondow Timur, Bolaang Mongodow Selatan, Bolaang Mongondow Utara, Kota Kotamobagu, Bitung, Minahasa Utara, Manado, Tomohon, Minahasa, Minahasa Selatan sampai Minahasa Tenggara.

Bahkan Rajasa menantang seluruh pengurus DPW PAN Sulut untuk menunjukan kemampuan mereka dalam menjalankan tugas dan membuktikan komitmen tersebut kepada seluruh rakyat di daerah ini apakah sanggup melaksanakannya atau tidak.

Sementara ketua DPW PAN Sulut yang baru Tatong Bara menyatakan kehadiran dan pernyataan dari ketua umum itu adalah motivasi bagi mereka sebagai pengurus dan kader partai pada umumnya dalam membangun daerah ini sebagai tempat mereka mengabdi.

Dikatakan Tatong Bara keberadaan Yasti Soepredjo Mokoagow di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) sebagai perwakilan masyarakat Sulut, banyak sudah kontribusi yang diberikan bagi daerah ini yang benar-benar menyentuh masyarakat. Dan semua hal yang sudah dilakukan PAN Sulut ini merupakan ikhtiar dari sebuah partai yang berorientasi pada upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, kata Tatong.

Sementara Wakil ketua DPW PAN Sulut Stela Pakaja mengatakan setelah pelantikan hal pertama yang dilakukan adalah melakukan konsolidasi partai untuk menyatukan persepsi dan menyusun berbagai program ke depan.

Dikatakan Pakaja ada banyak sekali program kedepan yang akan dilakukan tentu yang paling utama adalah yang berhubungan langsung dengan masyarakat dan upaya mengangkat harkat dan martabat serta kesejahteraan rakyat Sulawesi Utara.

"Salah satu hal yang menjadi tanda kedekatan dengan masyarakat adalah acara pelantikan DPW di lapangan basket mega mas ini untuk menunjukan kepada seluruh masyarakat Sulut PAN adalah sebuah partai terbuka dan tidak ekslusif dan yang bisa menikmati tidak hanya kader dan simpatisan PAN tetapi semua warga Manado dan Suawesi Utara," kata Pakaja.

Pengurus DPW PAN yang dilantik Hatta Rajasa masing-masing Ketua Tatong Bara, Sekretaris Ayub Ali dan Bendahara Jane Tulak dan pengurus lainnya yang ikut dilantik adalah para waki ketua antara Stela Pakaja, Suyanto Jusuf, Widjayanto Patonti, Efendi Labendjang, Meybi Mariana Saerang dan Farid Lauma.
(*)