Jelang MotoGP, ratusan sopir taksi di Mataram ikuti vaksinasi booster

id Bluebird,Lombok Taxi,Lombok Timur

Jelang MotoGP, ratusan sopir taksi di Mataram ikuti vaksinasi booster

Ratusan sopir taksi di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa, mengikuti vaksinasi booster menjelang digelarnya even MotoGP di Sirkuit Mandalika.

Mataram (ANTARA) - Ratusan sopir taksi di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa, mengikuti vaksinasi booster menjelang digelarnya even MotoGP di Sirkuit Mandalika.

Kegiatan tersebut merupakan kerja sama antara Pemerintah Kota Mataram bersama Bluebird Lombok.

Ketus Jaya, Ketua Holiday Riset, menyebutkan vaksinasi tersebut diikuti oleh anggota Bluebird sebanyak 365 orang kemudian dari holiday riset 200 orang.

"Ini adalah salah satu bentuk ikhtiar untuk menjaga kesehatan bersama agar terhindar dari wabah atau pandemi ini," katanya.

Adapun reaksi setelah divaksin bagi sebagian driver, kata dia, yaitu mual dan pegal. "Selain itu semua baik-baik saja," katanya.

Ketus Jaya mengatakan vaksin booster merasakan hal yang sama ketika vaksin pertama, kedua dan ketiga. "Semuanya tidak ada keluhan," katanya.

Sopir Bluebird Interlombok tentunya baik-baik saja Dalam mengikuti vaksin booster ini, katanya.