Mataram (ANTARA) - Keluarga pasangan aktor Alyssa Soebandono dan Dude Harlino terlihat kompak mengenakan busana bernuansa coklat dalam merayakan Idul Fitri di kediamannya.
Alyssa, ketika ditemui di kediamannya di Jakarta, Rabu, mengatakan busana-busana yang dikenakan dua putranya merupakan hadiah dari Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu.
“Anak-anak dikasih sama Wisnu dan Shireen. Mereka dapat warna cokelat. Kami pikir, lucu juga kalau warnanya senada, (aku) langsung browsing, langsung mencari, dapat warnanya,” tutur Alyssa.
Dua putra Dude dan Alyssa mengenakan atasan dan bawahan warna cokelat dengan sentuhan kotak-kotak berwarna senada.
Baca juga: Dude Harlino sedih Ramadhan usai
Alyssa dan Dude juga memakai baju dengan warna senada, namun pemanisnya bukan motif kota-kotak, melainkan garis-garis cokelat, biru, dan abu.
Pasangan selebritas itu, akan menghabiskan waktu Lebaran 2019 dengan dengan mengunjungi sanak saudara yang berdomisili di ibu kota.
Meski tidak sempat mudik dan berkunjung ke kampung halaman akibat padatnya jadwal pekerjaan, Dude dan Alyssa bisa melepas rindu dengan memanfaatkan teknologi, baik lewat sambungan telepon maupun panggilan video.
"Kita ada grup keluarga juga. Jadi saling kirim foto, saling bertukar kabar," ujar Alyssa.