PESERTA "SAIL INDONESIA" APRESIASI PANGAN LOKAL NTB

id

     Mataram (ANTARA) - Kepala Badan Ketahanan Pangan Nusa Tenggara Barat Hj Husnaniditay Nurdin mengatakan, para wisatawan mancanegara yang menjadi peserta "Rally Sail Indonesia" 2010 sangat mengapresiasi cita rasa pangan lokal daerah itu.
     "Mereka cukup antusias setelah diberikan kesempatan untuk mencicipi sekaligus mempraktikkan bagaimana cara membuat pangan lokal khas Nusa Tenggara Barat (NTB) ketika mereka baru tiba di Pantai Medana, Lombok Utara," katanya di Mataram, Kamis.
     Ia mengatakan, sekitar 58 wisatawan mancanegara yang ikut terlibat dalam "cooking class" atau demo membuat pangan lokal NTB, mengaku sangat menikmati rasa pangan lokal NTB seperti "urap" (sayuran yang dicampur parutan kelapa yang sudah diberi bumbu) sate pusut dan sate ikan laut khas Lombok Utara).
     Wisatawan mancanegara yang mencicipi sekaligus melakukan demo membuat beberapa jenis pangan lokal NTB, tersebut berasal dari sejumlah negara seperti Prancis, Inggris, Australia dan Korea.
     Mereka datang bersama sejumlah anggota keluarganya ke Pantai Medana, Lombok Utara, pada Rabu (15/9) dengan menumpang Kapal Yachts untuk mengikuti "Rally Sail Indonesia" 2010.
     "Rencananya hari ini ratusan pelaut dari berbagai negara yang hadir akan disambut secara resmi oleh Bupati Lombok Utara yang baru terpilih, Johan Syamsu, diiringi atraksi budaya. Kami juga berpartisipasi dengan memperkenalkan pangan lokal," katanya.
     Husnanidiaty mengatakan, kegiatan demo membuat pangan lokal yang digelar di lokasi berkumpulnya para pelaut yang tergabung dalam "Rally Sail Indonesia" 2010 itu, merupakan salah satu upaya memperkenalkan keberagaman pangan Indonesia, khususnya di NTB.
     Upaya memperkenalkan keberagaman pangan lokal NTB kepada wisatawan luar negeri, tidak hanya dilakukan pada kesempatan ini saja, tetapi akan terus berlanjut pada sejumlah kegiatan internasional lainnya.
     "Memperkenalkan keanekaragaman pangan lokal juga menjadi salah satu cara untuk mewujudkan satu juta wisatawan dalam 'Visit Lombok Sumbawa 2012' yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi NTB," katanya.
     Sementara itu, informasi yang diperoleh dari Dinas Perhubungan, Pariwisata, Komunikasi dan Informatika Lombok Utara, menyebutkan sekitar 106 Kapal Yachts sudah berada di Pantai Medana, Lombok Utara.
     Jumlah tersebut diperkirakan akan bertambah hingga mencapai 200 lebih Kapal Yacht, sehingga jumlah wisatawan mencanegara yang menjadi peserta "Rally Sail Indonesia" 2010 mencapai 400 orang.(*)