Depok (ANTARA) - Universitas Indonesia (UI) masuk dalam jajaran Top 10 universitas terbaik Asia Tenggara bersama National University of Singapore (NUS), Universiti Brunei Darussalam, dan University of Malaya versi THE World University Rankings 2023.
Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) UI Amelita Lusia di Depok, Kamis, mengatakan untuk nasional, UI kembali menduduki posisi pertama di Indonesia sebagai perguruan tinggi terbaik berdasarkan asesmen oleh lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia, Times Higher Education (THE).
Pada pemeringkatan ini, THE 2023 melalukan penilaian terhadap 1.799 universitas di 104 negara dan wilayah. THE World University Rankings 2023 menggunakan 13 indikator untuk mengukur kinerja universitas di empat bidang, yakni teaching, research, knowledge transfer, dan international outlook.
Sebanyak 13 indikator kinerja tersebut dikalibrasi dengan cermat untuk memberikan perbandingan yang paling komprehensif dan seimbang, yang dipercaya oleh mahasiswa, akademisi, pemimpin universitas, industri, dan pemerintah.
UI unggul di Indonesia dengan overall score 24.4-29.7 dan menduduki peringkat 1.001-1.200 di dunia. Pada indikator Industry Income, UI memperoleh skor tertinggi dari empat indikator lainnya dengan skor 77.7. Jika dibandingkan dengan perguruan tinggi lain di Indonesia, pada indikator International Outlook, Industry Income, dan Teaching, UI menempati peringkat pertama se-Indonesia.
Di level Asia Tenggara, UI memperoleh peringkat ke-9 dari 94 institusi. UI mengalahkan King Mongkut’s University of Technology North Bangkok, Thailand; De La Salle University, Filipina; dan Universiti Kuala Lumpur, Malaysia.
Baca juga: NTB-Universitas Bakrie meluncurkan integrasi zero waste agrowisata
Baca juga: Wagub NTB harap Universitas Terbuka tingkatkan makin maju
Indikator yang unggul dari UI di wilayah Asia Tenggara adalah Teaching, Industry Income, dan International Outlook. Pada indikator Teaching, UI berhasil menempati peringkat tiga di Asia Tenggara setelah NUS dan Nanyang Technological University, Singapore. Indikator Industry Income menempati posisi ke-8, sedangkan International Outlook menempati skor tertinggi ke-14 dari 94 institusi di wilayah Asia Tenggara.
THE World University Rankings satu-satunya tabel kinerja global yang menilai perguruan tinggi riset-intensif pada semua misi inti para perguruan tinggi tersebut yang meliputi pengajaran, penelitian, transfer pengetahuan, dan pandangan internasional. Hasil pemeringkatan THE World University Rankings 2023 selengkapnya dapat dilihat pada laman https://www.timeshighereducation.com/world-university-rankings/2023/world-ranking.
Berita Terkait
Presiden Jokowi anugerahi tanda kehormatan tujuh satuan kerja di lingkup Polri
Senin, 14 Oktober 2024 12:39
Polisi tangkap pemilik penitipan anak yang aniaya balita
Kamis, 1 Agustus 2024 7:08
Perbaikan emisi truk efisien untuk tangani polusi Jabodetabek
Kamis, 20 Juni 2024 17:17
Polisi bongkar kasus narkoba jenis ganja
Senin, 10 Juni 2024 19:05
Polda Metro Jaya bongkat kasus narkoba jenis ganja 73 kilogram di Depok
Senin, 10 Juni 2024 18:03
Mengurai benang kusut kecelakaan bus di Jabar
Sabtu, 18 Mei 2024 8:36
Kompolnas pantau penanganan kecelakaan bus di Subang Jawa Barat
Selasa, 14 Mei 2024 5:24
Peneliti Vokasi UI pelajari model pendidikan di Rusia
Selasa, 19 Maret 2024 10:55