Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persita Tangerang Luis Edmundo Duran Riquelme meminta timnya untuk tetap mewaspadai Bali United ketika kedua tim bertemu pada pekan ke-29 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (7/3).
Dikutip dari situs resmi Liga 1 Indonesia, Senin, Luis menjelaskan Bali United tetaplah tim yang berbahaya meski tidak akan diperkuat oleh dua penggawa asing yaitu Eber Bessa dan Brwa Nouri karena akumulasi kartu.
"Dua pemain Bali United (Eber Bessa dan Brwa Nouri) sangat penting, tapi mereka tetap punya komposisi atau materi pemain yang sangat bagus," ungkap Luis. "Jadi pertandingan akan sangat sulit buat kita. Siapa saja pemain yang diturunkan itu tak terlalu penting secara individu bagi lawannya, yang penting kolektif," sambung dia. "Pasti besok yang bisa main atau tidak karena masalah kartu, pasti pemain lain akan tampil maksimal. Jadi buat kita tetap harus konsentrasi untuk bisa ambil poin maksimal," pungkasnya.
Soal kekuatan Persita yang telah ia siapkan, Luis menjelaskan anak-anak asuhnya dalam kondisi fit serta siap untuk tampil pada pertandingan nanti. "Persiapan kami dalam beberapa hari ini sangat bagus, dari pertama kita mulai minggu ini untuk persiapan melawan Bali United. Pemain semua sangat siap. Saat latihan semua konsentrasi dan selalu buat evaluasi tentang apa yang terjadi di pertandingan sebelumnya," jelas Luis.
Baca juga: Persita Tangerang menang tipis atas PSS Sleman skor 2-1
Baca juga: Pelatih Teco minta Bali United kerja keras lawan Persita
"Hal positif dan negatif yang harus diperbaiki dan kita menjalankan dengan baik. Jadi mudah-mudahan besok semua pemain bisa tampil maksimal, agar kita bisa dapat poin maksimal. Pemain kita ada yang cedera, tapi semua pemain yang ada di sini sangat siap. Dan mereka besok akan kerja maksimal," tutupnya. Saat ini Persita Tangerang berada di posisi ke-9 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 36 poin dari 26 laga, terpaut 10 poin dari Bali United yang menghuni peringkat empat.
Berita Terkait
Jelang pekan ke-31 Liga 1 Indonesia, Persita Tangerang terus tingkatkan intensitas permainan
Senin, 8 April 2024 22:21
Pelatih Persita Luis Edmundo puji pemainnya
Selasa, 13 Juni 2023 4:14
Persita Tangerang bidik kemenangan ketika jumpa Persik
Selasa, 21 Maret 2023 19:11
Tim Persita Tangerang siap hadapi tuan rumah PSM Makassar
Senin, 13 Maret 2023 6:41
Pelatih Teco minta Bali United kerja keras lawan Persita
Senin, 6 Maret 2023 21:43
Pemain Javlon angkat bicara soal golnya ke gawang PSS Sleman
Rabu, 30 Oktober 2024 21:02
Pemain Fachruddin sebut PSS Sleman percaya diri jelang hadapi Persita
Kamis, 24 Oktober 2024 5:47
Lefundes senang Persita Tangerang torehkan dua kemenangan
Minggu, 25 Agustus 2024 5:27