Grup musik G-Pluck mainkan deretan hit rekues fans The Beatles

id G-pluck, the beatles,Grup musik, Musik, Penyanyi

Grup musik G-Pluck mainkan deretan hit rekues fans The Beatles

Grup musik G-Pluck tampil dalam tiga sesi pertunjukan di auditorium Institut Français Indonésie (IFI)Thamrin Jakarta, Jumat (12/10). (ANTARA/Ahmad Faishal)

Jakarta (ANTARA) - Band tribute The Beatles asal Jakarta G-Pluck menghadirkan penampilan istimewa dengan mengabaikan susunan lagu atau setlist yang telah disiapkan dan cenderung mengabulkan setiap permintaan lagu dari penonton yang memadati auditorium Institut Français Indonésie (IFI)Thamrin Jakarta, Jumat.

Pada gelaran pertunjukan yang bersifat intim kali ini, G-Pluck yang beranggotakan Awan Garnida (bass), Gilang Pramudya (gitar/vokal), Fery Gustian (gitar/vokal), Beni Pratama (drums), dan diperkuat oleh Aufa Kantadiredja (keyboard/vokal) serta Luthfi Zamzami (keyboard) sengaja menghadirkan tiga sesi penuh selama sekitar enam jam penampilan sejak pukul 17.00 WIB hingga 23.00 WIB.

"Audiens yang datang benar-benar luar biasa, kami senang sekali dengan kehadiran Anda semua hari ini. Jadi, buat apa setlist ini? Fake ya, abaikan saja. Khusus malam ini, kami memainkan setiap lagu yang kalian minta," ujar pemain bass G-Pluck Awan Garnida yang mendapatkan aplus meriah dari penonton.

Pada penampilan istimewa kali ini, G-Pluck membawakan puluhan lagu hit yang melambungkan nama The Beatles di panggung musik dunia di antaranya "Twist And Shout", "Misery", "Love Me Do", "And I Love Her", "I Feel Fine", "Help!", "Lady Madonna", "Something", "Here Comes The Sun", "I'm Happy Just To Dance With You", "Ticket To Ride", "Taxman", "Strawberry Fields Forever", "Because", dan "Golden Slumbers".

Meski telah menyiapkan susunan lagu yang berbeda di setiap sesi pertunjukan, Awan Garnida dkk. tetap memberikan keleluasaan bagi para penonton untuk meminta lagu yang mereka ingin nikmati.

G-Pluck lantas membuktikan apa yang mereka janjikan dengan tidak memperhatikan setlist, misalnya ketika band akan memainkan lagu "Eleanor Rigby" usai membawakan lagu "Yesterday", padahal semestinya lagu "Day Tripper" yang berada pada urutan selanjutnya.

"Berikut ini lagu yang menjadi favorit dan selalu menjadi anthem dari mimpi seorang Sir Paul McCartney yang sudah berusia 82 tahun dan masih menggelar tur hingga saat ini. Sebuah tribute untuk Sir Paul, lagu ini berjudul 'Yesterday' dan saya minta Anda semua di sini bernyanyi dengan suara paling keras," ujar Awan.

Baca juga: Grup musik NDX AKA dan BMI rilis lagu 'Bantenge Metu Kandang'
Baca juga: Lagu Yovie & Nuno buka konser Merdeka Fiesta


Tampil apik menghibur para pencinta The Beatles lewat tiga sesi penampilan dengan total waktu sekitar enam jam, para personel G-Pluck mengaku tidak merasakan kelelahan karena interaksi yang menyenangkan sepanjang pertunjukan.

"Tak ada rasa lelah yang berarti karena kami sangat senang bisa bernyanyi bersama Anda semua sepanjang hari ini. Terima kasih kepada kalian yang sudah hadir sejak sore sampai malam ini, sungguh menyenangkan menghabiskan pengujung hari di IFI dengan memberikan suguhan terbaik dari lagu-lagu The Beatles," tutup Awan Garnida.