Jakarta (ANTARA) - Persija kemungkinan menambah pemain selama bursa transfer pemain menjelang bergulirnya Liga 1 musim 2024/2025, kata Presiden Persija Jakarta Mohamad Prapanca.
"Kami masih menunggu pihak pelatih. Setelah latihan, terus kita ikut piala pramusim, ya nanti mungkin si pelatih baru bisa melihat apa yang harus dilengkapi dan bagaimana kita persiapan mengarungi Liga 1 2024-2025," kata Mohamad Prapanca dalam konferensi pers dan penandatanganan MoU di Persija Store and Cafe, Plaza Festival Kuningan, Jakarta, Rabu.
Macan Kemayoran mendatangkan seorang pemain pada era pelatih baru Carlos Pena, yakni gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno, sehingga klub ini sudah memiliki enam pemain asing. Lima pemain asing lainnya adalah para pemain yang sudah menjadi pilar Persija pada musim lalu, yakni Ondrej Kundela, Maciej Gajos, Ryo Matsumura, Gustavo Almeida dan Marko Simic.
Prapanca mengungkapkan Persija sangat terbuka menerima saran dari Carlos Pena mengenai kebutuhan pemain untuk musim mendatang.
Baca juga: Rekor pertemuan Borneo FC vs Persija
Baca juga: Semifinal Piala Presiden dipastikan tanpa kehadiran tim tamu
"Mudah-mudahan pelatih bisa memberikan kontribusi yang luar biasa musim ini. Dan kita tunggu apakah masukannya harus menjadi pemain tambahan asing maupun lokal dalam waktu dekat ini," ujar Prapanca.
Usai menandatangani kerjasama dengan J-Trust Bank, Persija akan meluncurkan tim 7 Agustus mendatang.
Berita Terkait
Persija percaya diri bisa rebut tiga poin dari Persebaya
Jumat, 22 November 2024 18:53
Jadwal lengkap Liga 1 Indonesia pekan ke-11, duel klasik Persebaya vs Persija
Rabu, 20 November 2024 11:57
Pergantian posisi Rizky-Hanif faktor penting kemenangan Persija Jakarta
Kamis, 7 November 2024 6:41
Pemain Dony Tri absen bela Persija saat lawan Madura United
Selasa, 5 November 2024 17:42
Jadwal Liga : Persib jumpa Semen Padang, Bali United vs PSBS
Jumat, 1 November 2024 7:47
Pelatih Persija Carlos menilai timnya pantas menang dari Arema
Minggu, 27 Oktober 2024 6:15
Arema FC fokus jaga tren positif jelang hadapi Persija
Kamis, 24 Oktober 2024 5:48
Persija Jakarta tak halangi Rizky Ridho bermain
Selasa, 22 Oktober 2024 18:48