BMKG: Warga Lombok dan Sumbawa tidak perlu panik dengan gempa 6,4 M di Garut

id Gempa Garut,Lombok ,Sumbawa ,Garut,gempa bumi,gempa,BMKG,Gempa Terkini,#GempaTerkni

BMKG: Warga Lombok dan Sumbawa tidak perlu panik dengan gempa 6,4 M di Garut

Gempa M6, 4 mengguncang Garut, Jawa Barat, Sabtu (3/12/2022). (ANTARA/HO-BMKG)

Mataram (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, warga Lombok dan pulau Sumbawa di Nusa Tenggara Barat (NTB) tidak perlu panik dengan adanya gempa bumi 6,4 Magnitudo yang mengguncang wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu 3 Desember 2022.

"Dari hasil monitoring  kami, tidak ada aktivitas signifikan kegempaan di daratan Lombok sesaat setelah terjadinya gempa di Garut ," kata Pengamat Meteorologi dan Geofisika Stasiun Geofisika Mataram, Maulana Wahyu Misbahuddin dalam keterangan tertulisnya di Mataram, Sabtu. 

BMKG juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada, karena bencana alam gempa tidak tahu kapan akan terjadi. 

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan telah terjadi gempa magnitudo 6,4 di dekat wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat pada Sabtu (3/12) pukul 16.49 WIB dengan kedalaman gempa 118 kilometer

"Warga tetap waspada, gempa kita tidak tahu kapan terjadi," katanya. 

Sebelumnya, Kepala Stasiun Geofisika Mataram Ardhianto Septiadhi mengatakan, analisa gempabumi di wilayah NTB dan sekitarnya Minggu kelima bulan November Periode 25 November - 02 Desember 2022 dikelompokkan menjadi 4 bagian yaitu gempabumi berdasarkan magnitudo, frekuensi kejadian, kedalaman tiap kejadian gempabumi dan dominasi sumber gempabumi.

"Masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," katanya.