Bupati: Pilkada Langsung atau DPRD sama Baiknya

id Bupati KLU

Kalau saya, mau pemilihan langsung atau tidak langsung sama saja, tinggal bagaimana melihat persoalan ini, apakah positif atau negatif, atau apa
Mataram,  (Antara) - Bupati Lombok Utara H Djohan Sjamsu menilai pemilihan kepala daerah (pilkada) secara langsung atau melalui DPRD sama saja baiknya.

"Kalau saya, mau pemilihan langsung atau tidak langsung sama saja, tinggal bagaimana melihat persoalan ini, apakah positif atau negatif, atau apa," kata Djohan Sjamsu di Mataram, Senin.

Sebab, menurut orang nomor satu di Kabupaten Lombok Utara (KLU) tersebut, semua orang memiliki pandangan yang berbeda-beda dalam melihat suatu persoalan atau masalah, termasuk Rancangan Undang-Undang Pilkada yang baru saja disahkan oleh DPR.

"Mungkin semua orang memiliki kepuasan yang berbeda-beda, ada yang menilai pilkada langsung lebih baik dan ada pula yang melihat pilkada tidak langsung tidak baik, karena mungkin kepuasan masyarakat tidak tersampaikan jika dipilih melalui DPRD," jelasnya.

Namun begitu, secara pribadi dan partai, dirinya lebih condong memilih pilkada melalui DPRD, karena pelaksanaan pilkada melalui DPRD jauh lebih aman dari pilkada langsung.

"Saya secara pribadi lebih memilih mendukung pilkada melalui DPRD, karena selama ini masyarakat sudah melihat bahwa pemilihan melalui DPRD tetap aman-aman saja, tanpa dikhawatirkan persoalan konflik," ujarnya.

Meski demikian, ia tidak memungkiri bahwa pernyataannya tersebut, bertentangan dengan Asosiasi Pemerintah Kabupaten se-Indonesia (APKASI) yang telah mengeluarkan pernyataan menolak pilkada langsung.

Ketua DPC Partai Demokrat KLU ini mengatakan tidak ada masalah. Terpenting, bagaimana masyarakat bisa lebih sejahtera.

"Saya sampai sekarang masih taat terhadap apa yang telah di putuskan partai," kata Djohan Sjamsu.