Jakarta (ANTARA) - Konser Merdeka Fiesta yang berlangsung di Balai Sarbini, Jakarta Pusat pada Jumat malam (4/8) menghadirkan dua bintang tamu kejutan yang turut meramaikan perhelatan musik tersebut yaitu penyanyi beken era 1990-an Fatur dan rapper kenamaan Iwa K.
Setelah penampilan Yovie & Nuno, secara mengejutkan Fatur muncul dari bangku penonton dan berjalan ke arah panggung sembari membawakan lagu pembuka bertajuk "Selalu Untuk Selamanya".
Setelah membawakan lagu pembuka, dia menyapa para penonton dan menceritakan pengalamannya ketika akan berangkat dari Bali ke Jakarta. Fatur mengatakan bahwa keberangkatan pesawat yang ditumpanginya ditunda sehingga dia sempat khawatir akan terlambat tiba di ibu kota.
"Pesawatnya tiba-tiba delay (tertunda) dua jam, sempat deg-degan tapi alhamdullilah akhirnya sampai dan bisa menghibur kalian di sini," kata Fatur kepada penonton. Setelah itu, Fatur membawakan dua lagu dari Java Jive, grup musik yang turut membesarkan namanya, yaitu "Kau Yang Terindah" dan "Keliru".
Baca juga: Penampilan grup musik Kahitna suguhkan nostalgia
Baca juga: Jakarta gelar konser musik lintas generasi
"Kulakukan Semua Untukmu" menjadi lagu pamungkas dari penampilan Fatur yang membuat para penonton ikut bernyanyi. Sembari menyanyikan lagu tersebut, Fatur mengelilingi area kursi penonton untuk berinteraksi dengan mereka secara lebih dekat.
Selain Fatur, rapper Iwa K juga menghadirkan penampilan kejutan yang turut memeriahkan konser Merdeka Fiesta. Tampil setelah Yura Yunita, Iwa K membawakan dua lagu andalannya yaitu "Malam Indah" dan "Bebas" yang mengundang antusiasme penonton untuk berdiri dan ikut bernyanyi sembari melambaikan tangannya mengikuti irama musik hip hop dengan bersemangat.